Klarifikasi Gofar Hilman Usai Dituding Lakukan Pelecehan Seksual

Image title
9 Juni 2021, 10:04
Gofar Hilman
Instagram/@pergijauh
Gofar Hilman

ZIGI – Artis Gofar Hilman yang dikenal sebagai YouTuber, pembawa acara, hingga mantan penyiar radio heboh dituding melakukan pelecehan seksual. Menurut pengakuan korban yang viral di Twitter, pelecehan terjadi pada tahun 2018.

Gofar Hilman yang menjadi trending topik di Twitter pada Rabu, 9 Juni 2021 akhirnya memberikan klarifikasi. Berikut ini berita selengkapnya.

Kronologi Gofar Hilman Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual

image
Photo : Istimewa

Tudingan kepada Gofar Hilman itu datang dari seorang warganet pengguna Twitter bernama Nyelaras alias @quweenjojo. Ia menjelaskan kronologi ketika bertemu Gofar di sebuah acara di Malang pada Agustus 2018.

"Beberapa orang tanya, beneran? Iya bener. Di Agustus 2018 gue dateng ke acara yang salah satu bintang tamunya Gofar Hilman di Malang. Di penghujung acara gue maju ke depan niat untuk keperluan Instastory. My mistake. Lalu Gofar tarik dan rangkul gue, ok gue pikir dia humble," tulis Nyelaras memulai utasnya dikutip Zigi.id, Rabu, 9 Juni 2021.

"Setelah selesai rekam video bareng dia, tangan dia tiba-tiba peluk gue dari belakang. Gue mulai bingung harus gimana karena pelukannya kok kenceng banget? Gue pakai dress selutut, tangan Gofar tiba-tiba masuk ke baju gue. Satu tangan dari atas, satu lagi dari bawah. Gue shock," sambungnya.

Saat kejadian, korban mengaku banyak orang di sekelilingnya malah mengejeknya dan menilai apa yang dilakukan Gofar sebagai suatu hal yang biasa saja. Beruntung, ada seseorang yang tidak dikenali korban menariknya dari jangkauan Gofar dan menyelamatkannya.

"Memang jijik dengan kelakuan Gofar, tapi lebih jijik dengan kerumunan orang-orang yang saut-sautan “dienakin kok gamau” dan “yaaahhh” itu sambil ketawa-tawa. Jadi sempet trauma dengan keramaian untuk beberapa waktu," tambah korban.

Bukan kali ini saja korban mengungkap kelakuan Gofar Hilman. Beberapa bulan setelah kejadian, ia mengatakan sudah pernah speak up di Instagram namun terpaksa dihapus lantaran tanggapan sesama teman wanita justru semakin membuatnya tertekan.

Atas perlakuan tidak mengenakkan dari seorang influencer yang sudah memiliki banyak penggemar itu, korban menulis sejumlah pesan untuk Gofar Hilman yang isinya sebagai berikut:

1. Gofar agar menyadari perbuatannya 3 tahun silam dan nggak akan mengulanginya ke siapa pun
2. Mengingatkan Gofar bahwa nggak semua orang mau melakukan apa aja dengan kamu
3. Mengingatkan semua orang untuk berhati-hati dalam mengambil tindakan, walau pun di ruang publik
4. Mengingatkan semua orang bahwa dilecehkan di ruang publik sama sekali bukan sesuatu yang mengenakkan, jadi ke depannya kalau ada yang bercanda “dienakin kok nggak mau?” lagi, gua keplak pala lu.
5. Menolong orang yang dilecehkan di mana pun itu responsibility semua orang.
6. Jangan anggap remeh pelecehan sekecil apa pun, nggak semua orang bisa handle trauma dengan baik.
7. Agar semua orang yang berniat melakukan pelecehan ke siapa pun bisa mikir berkali-kali atas konsekuensi dari tindakan impulsif dan menjijikan itu. Good night!

Klarifikasi Gofar Hilman

image
Photo : Istimewa

Setelah namanya naik hingga menjadi trending di Twitter, akhirnya Gofar Hilman menanggapi tudingan yang mencatut namanya tersebut. Gofar dengan tegas mengatakan ingat dengan event itu tapi membantah telah melakukan pelecehan seksual.

"Gue inget banget event itu, di acara tsb banyak cowok dan cewek yang minta Instastory, di sini gue minta maaf kepada semua pihak yang tidak nyaman ketika gue rangkul, salah gue tidak meminta konsen akan rangkulan itu,” tulisnya dikutip dari akun Twitter Gofar Hilman @pergijauh.

"Untuk masalah tuduhan pelecehan, di sini gue yakin tidak melakukan hal itu, ada dua orang yang dampingin gue saat itu, 1 orang cewek panitia dan 1 orang cowok asisten gue,  mereka yang jagain gue sampe masuk mobil di akhir acara, konfirmasi mereka bilang bahwa gue gak melakukan seperti yang dituduhkan tsb,” lanjutnya.

Merasa difitnah atas tuduhan pelecehan seksual, Gofar Hilman berencana untuk menyelesaikan masalah ini secara hukum. Mantan pacar Nikita Mirzani ini tengah berusaha berkomunikasi dengan korban yang diketahui sudah memblokir seluruh akun sosial medianya.

Biar sama-sama enak, gue siap menyelesaikan masalah ini sebaiknya sih secara hukum, tapi kalau ada usulan lain gue siap mendiskusikan masukannya. karena melibatkan fitnah pake nama gue di sini. Tim gue sedang reach yang bikin thread tsb, smoga bisa selesai secepatnya," tegas Gofar Hilman.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...