7 Artis Terjerat Narkoba di Tahun 2021, Terbaru Rizky Nazar
ZIGI – Menjelang berakhirnya tahun 2021, daftar artis terjerat narkoba terus bertambah. Terbaru, polisi meringkus pemain sinetron sekaligus model berinisial RN yang adalah Rizky Nazar dengan barang bukti narkoba jenis ganja.
Nah, kali ini Zigi.id telah merangkum artis terjerat narkoba sepanjang tahun 2021. Penasaran siapa saja mereka? Yuk, simak daftarnya di bawah ini sampai habis ya guys.
1. Erdian Aji Prihantanto alias Anji
Artis pertama yang ditangkap polisi karena penyalagunaan narkoba adalah Erdian Aji Prihantanto alias Anji. Mantan vokalis Drive Band yang melejit lewat lagu Bersama Bintang tersebut ditangkap pada 11 Juni 2021.
Setelah dilakukan tes urin, Anji dikonfirmasi positif menggunakan narkoba jenis ganja. Akibatnya, cuitan Anji beberapa tahun silam sempat kembali viral pasca ia tersandung kasus narkoba.
“Gue lebih baik orang make narkoba sendiri, ngerugiin diri sendiri. Dibanding yang melakukan sesuatu, yang mengakibatkan orang terbunuh,” kicau Anji lewat akun Twitter @duniamanji pada 25 Maret 2013.
2. Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie
Selanjutnya ada pasangan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie yang ditangkap karena kasus narkoba pada 7 Juli 2021. Pasangan suami istri yang dikenal tajir melintir tersebut dikonfirmasi positif mengonsumsi sabu-sabu hingga akhirnya menjalani proses rehabilitasi selama tiga bulan.
Belum lama ini tepatnya pada Kamis, 2 Desember 2021, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie menjalani sidang perdana di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Agenda sidang terkait penyalahgunaan narkoba tersebut adalah pembacaan dakwaan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU).
3. Daniel Mardhany eks DeadSquad
Bagi pecinta band metal Tanah Air, Daniel Mardhany dikenal sebagai musisi yang mempunyai basis penggemar cukup besar. Sayangnya, mantan vokalis band DeadSquad ini ditangkap polisi di kediamannya, Pamulang, Tangerang Selatan, Banten pada Sabtu, 1 Mei 2021.
Saat penggeledahan, polisi menemukan obat Prohiper yang masuk psikotropika golongan 2. Daniel lantas dijerat dengan pasal 127 Ayat 1 huruf A UU RI No. 35 tahun 2009 tentang Narkotika. Tak hanya itu, ia juga resmi didepak dari band DeadSquad yang telah membesarkan namanya.
4. Coki Pardede
Dunia stand up comedy juga tak lepas dari bayang-bayang peredaran narkoba. Pada Rabu, 2 September 2021, komika Coki Pardede ditangkap di Tangerang dengan barang bukti berupa narkotika jenis sabu.
Penangkapan komedian yang sering berbicara ceplas-ceplos tersebut sempat ramai diperbincangkan netizen terutama soal cara Coki Pardede mengonsumsi narkoba. Menurut keterangan polisi, partner Tretan Muslim tersebut mengonsumsi narkoba lewat lubang anus.
5. Jeff Smith
Artis sinetron Jeff Smith tersandung narkoba di tahun 2021 ini sebanyak dua kali. Pertama, ia ditangkap pada 15 April 2021 karena kedapatan mengonsumsi ganja hingga bebas dari penjara pada September 2021.
Kedua, Jeff Smith kembali ditangkap karena kasus yang sama pada 8 Desember 2021. Kekasih Aisyah Aqilah ini sempat melontarkan pendapat kontroversial di mana ia menyebut ganja tidak layak masuk ke dalam narkotika golongan 1.
6. Bobby Joseph
Pada Jumat, 10 Desember 2021, netizen dihebohkan dengan penangkapan artis berinisial BJ terkait dugaan penyalahgunaan narkoba. Sempat dikira Ben Joshua, namun polisi akhirnya mengonfirmasi bahwa artis yang dimaksud adalah Bobby Joseph.
Pemain sinetron Catatan Hati Seorang Istri ini diciduk polisi di kawasan Tangerang dengan barang bukti narkoba jenis sabu seberat 0,49 gram. Barang haram tersebut disembunyikan dalam kemasan rokok dan setelah dites urine, hasilnya positif memakai sabu.
7. Rizky Nazar
Dikenal sebagai artis muda yang banyak penggemar, siapa sangka RN alias Rizky Nazar dibekuk pihak kepolisian karena penyalahgunaan narkoba. Pacar Syifa Hadju tersebut diringkus polisi saat tengah mengonsumsi narkoba di rumahnya pada Senin, 13 Desember 2021.
Berdasarkan keterangan polisi, Rizky Nazar positif mengonsumsi narkoba jenis ganja. Adapun barang bukti yang diamankan polisi yakni ganja seberat 1 gram.
Itulah, daftar artis terjerat narkoba tahun 2021, dari Anji hingga Rizky Nazar.
