Profil dan Biodata Shania Junianatha: Agama, Umur, Tunangan Jojo
ZIGI – Atlet bulu tangkis, Jonatan Christie resmi bertunangan dengan mantan anggota JKT48, Shania Junianatha. Kabar pertunangan mereka terungkap setelah keduanya mengunggah foto berdua di Instagram pada Minggu, 26 Desember 2021.
Salah satu teman atlet Jonatan, Vicky Angga turut mengucapkan selamat atas pertunangan mereka. Jonatan mengungkapkan, pertunangan ini merupakan bukti keseriusan hubungannya dengan Shania. Berikut profile dan biodata Shania Junianatha! Simak artikelnya di bawah ini!
Keluarga Shania Junianatha
Shania Junianatha atau disapa dengan Shaju merupakan penyanyi jebolan JKT48 yang lahir di Solo, 27 Juni 1998. Shania diketahui merupakan anak keturunan Jawa-Thionghoa. Pasalnya, ayahnya, Ir. Krisnatha merupakan seorang arsitek berdarah Jawa sedangkan ibunya, Larisa Dinata merupakan seorang keturunan Tionghoa.
Shania memiliki seorang kakak perempuan bernama Bella Julianatha. Shania diketahui sejak kecil sudah memiliki kemampuan di dunia hiburan. Bahkan sejak kecil, Shanju sudah bermain sinetron dan menjadi seorang model.
Shanju Mantan Anggota JKT48
Nama Shania Junianatha semakin dikenal setelah menjadi salah satu anggota JKT48. Shanju dikenal sebagai anggota generasi pertama yang lama berada di JKT48 Tim J setelah Gaby. Selain itu, Shanju menjadi front-liner di JKT48 dan anggota termuda setelah Nabilah.
Setelah Melody lulus dari JKT48, Shanju dipilih menjadi kapten grup tersebut. Saat menjadi kapten, Shanju juga menjadi pelatih di JKT48 Academy.
Pada 2012, Shanju beserta ketiga member JKT48 lainnya dipilih untuk terbang ke Jepang dan menghadiri Special Event with JKT48 di AKB48 Cafe & Shop. Pada 2018, Shanju memutuskan untuk hengkang dan menyatakan kelulusannya pada JKT48 Request Hour 2019.
“Menurut aku, waktu aku di JKT48 sudah cukup dan mumpung masih muda masih 20 tahun ingin coba hal lain kerjaan lain kayak bagaimana,” ujar Shania Junianatha seperti dikutip melalui channel YouTube pribadinya, Shanju TV pada Senin, 27 Desember 2021.
Memiliki Hobi Traveling
Selain menjadi penyanyi, model dan aktris, Shanju juga memiliki aktivitas lain yang menyenangkan yakni traveling. Meskipun sering mondar-mandir Indonesia-Jepang, perempuan berumur 23 tahun tersebut juga sering berlibur ke Jepang.
Selain ke Jepang, Shanju juga sempat berlibur ke Taiwan dan Korea Selatan. Aktivitas liburannya tersebut sempat ia unggah di Instagram pribadinya.
Perjalanan Karier Shania Junianatha
Perjalanan karier Shanju diawali sejak masih kecil, mulai dari model dan artis sinetron. Sebelum tergabung dengan JKT48, Shanju diketahui memiliki sebuah grup bernama Three Shano yang beranggotakan tiga orang.
Pada 2009, Shanju pernah mengikuti acara Happy Song yang diadakan oleh Indosiar dan memenangkan juara pertama serta mendapatkan uang tunai Rp17 juta. Pada 3 November 2011, Shanju akhirnya lolos dan tergabung ke JK48.
Pada 2019, Shania akhirnya mengumumkan kelulusannya dari JKT48 dan memilih untuk meniti karier lain. Saat ini, Shania aktif menjadi artis dan pembawa acara. Diketahui pada 2020, Shanju membintangi serial web bertajuk Kalau dan berperan sebagai Dinda.
Bertunangan Dengan Jonatan Christie
Shanju dan Jojo, sapaan Jonatan Christie diketahui telah berpacaran sejak 5 tahun lalu. Hal ini diungkapkan oleh kakaknya Shanju, Bella Julianatha melalui Instagram Story miliknya,
“Akhirnya setelah 5 tahun berlabuh juga ya,” tulis Bella Julianatha seperti yang diunggah di Instagram Story @bellajulianatha pada Minggu, 26 Desember 2021.
Shanju dan Jojo sebelumnya menutupi hubungan mereka, namun pada 2020 akhirnya keduanya go public. Hingga akhirnya, sehari setelah Natal yakni pada Minggu, 26 Desember 2021, Shanju dan Jojo resmi bertunangan. Momen indah ini diunggah di Instagram mereka masing-masing.
Biodata Shania Junianatha
- Nama Asli: Shania Junianatha
- Nama Panggung: Shania Junianatha
- Nama Sapaan: Shania, Shanju
- Tempat, Tanggal Lahir: Solo, 27 Juni 1998
- Usia: 23 Tahun
- Orang Tua: Krisnatha (Ayah), Larisa Dinata (Ibu)
- Saudara: Bella Julianatha (Kakak)
- Agama: Kristen
- Pendidikan: Sarjana Komunikasi London School of Public Relation (LSPR)
- Profesi: Penyanyi, Aktris, Model, Pembawa Acara
- Pasangan: Jonathan Christie
- Akun Instagram: @shanju
- Akun TikTok: @cshanju
- Channel YouTube: Shanju TV
Shania Junianatha saat ini telah resmi bertunangan dengan atlet bulu tangkis nasional, Jonatan Christie alias Jojo pada Minggu, 26 Desember 2021. Belum diketahui kapan Shania dan Jojo menikah.
Baca juga: Profil dan Biodata Jonatan Christie: Agama, Karier Hingga Pacar
