Awal Perjodohan King Faaz dan Arsy, Dipertemukan di Acara Ulang Tahun

Image title
5 April 2022, 14:08
Fairuz, Sonny, King Faaz dan Arsy
@fairuzarafiq/Instagram
Fairuz, Sonny, King Faaz dan Arsy

ZIGI – King Faaz Arafiq ramai dijodohkan dengan salah satu putri keluarga Asix, Arsy Hermansyah. Awal perjodohan ini diungkapkan oleh Ashanty yang kala itu melihat King Faaz melantunkan ayat Al Qur’an di acara syukuran King Zhafi Zayyan Slofa, anak bungsu Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian.

Perjodohan antara King Faaz dan Arsy semakin menggema ketika keduanya dipertemukan dalam acara ulang tahun King Faaz. Lantas bagaimana momen pertemuan keduanya? Simak yuk ulasannya di bawah ini!

Baca Juga: Profil Sarah Menzel, Pacar Azriel Hermansyah Kesayangan Ashanty

Awal Perjodohan King Faaz dan Arsy Hermansyah

Keluarga A6
Photo : The Hermansyah A6/YouTube
Keluarga A6

Arsy Hermansyah pertama kali dijodohkan dengan King Faaz Arafiq saat Ashanty beserta Anang Hermansyah mengunjungi acara syukuran kelahiran King Zhafi Zayyan Slofa. Kala itu, King Faaz berkesempatan melantunkan ayat-ayat Al Qur’an di hadapan para tamu.

Usai acara selesai, Ashanty mengaku ingin mengenalkan King Faaz kepada Arsy karena parasnya yang rupawan dan pintar.

“Baru ini aku ngeliat anaknya Fairuz sama Sonny. Aduh kayak benar-benar anak yang soleh, ngajinya bagus, pinter banget. Ya Allah, jadi pengen ngenalin ke Arsy,” ujar Ashanty seperti dikutip dari YouTube The Hermansyah A6 pada Selasa, 5 April 2022.

Setelah kembali ke rumah, Ashanty langsung menunjukkan video King Faaz kepada Arsy. Ashanty menjelaskan kepada Arsy agar dapat meniru cara berbicara putra sulung Fairus A Rafiq tersebut saat di depan umum.

Melihat video tersebut, Arsy hanya terdiam sesekali menatap ibunya sambil tersenyum. Arsy juga tampak menonton dengan serius saat King Faaz melantunkan ayat-ayat Al Quran.

Di acara yang berbeda, Ashanty yang usai bernyanyi dengan Anang Hermansyah tampak antusias ketika memberitahukan kepada Anang perihal keinginannya mengenalkan Arsy ke King Faaz.

Namun, Anang Hermasyah sempat terkejut mendengar keinginan Ashanty sebab anak mereka masih kecil. Meskipun demikian, Ashanty mengungkapkan bahwa ingin mengenalkan Arsy sebagai teman.

 

Arsy dan King Faaz Semakin Dekat di Acara Ulang Tahun 

Acara Ulang Tahun King Faaz
Photo : @fairuzarafiq/Instagram
Acara Ulang Tahun King Faaz

King Faaz mendapatkan kejutan perayaan ulang tahunnya yang ke-10 dari Sonny Septian dan Fairuz A Rafiq. Terdapat banyak tamu undangan yang hadir, salah satunya adalah Arsy Hermansyah yang tampak mengenakan gaun berwarna coklat.

Pertemuan antara King Faaz dan Arsy tampaknya menyedot perhatian penonton. Momen pertemuan tersebut dibagikan oleh keluarga A6 di YouTube The Hermansyah A6 baru-baru ini.

Dalam acara tersebut, King Faaz sempat memberikan kue kepada Arsy, namun putri Ashanty ini tampak menolak dengan malu-malu. Sontak hal itu membuat orang-orang di sekitarnya tertawa dan akhirnya Arsy menerima kue tersebut.

Selain itu, King Faaz menunjuk Arsy saat badut yang memeriahkan acara meminta memberikan hadiah kepada orang yang spesial. Momen menggemaskan lainnya yang tidak kalah menarik perhatian adalah ketika King Faaz menawarkan diri menemani Arsy yang duduk sendirian.

Keduanya tampak akrab setelah King Faaz menawarkan diri untuk menemani Arsy. Kemudian King Faaz mengajak Arsy bermain karena bosan harus duduk cukup lama.

“Temenin aku yuk, pengen ditemenin Arsy,” ujar King Faaz.

Perjodohan keduanya semakin ramai, terlebih admin YouTube The Hermasyah A6 menuliskan caption dengan menyebutkan King Faaz dan Arsy sebagai couple goals.

“Cie..cie! Ini pertama kalinya Arsy dan King Faaz ketemu di acara ulang tahun King Faaz. Bakal jadi The Next Couple Goals gak ya? Apalagi tatapan King Faaz ke Arsy bikin salting! Siapa tahu kan, Arsy dan King Faaz beneran jodoh. Hehe,” tulis description box YouTube The Hermasyah A6.

Sementara itu, banyak warganet yang baper dan mendoakan jika King Faaz dan Arsy Hermansyah dapat berjodoh di masa depan. Tak cuma dekat dengan King Faaz, Arsy juga sempat dijodoh-jodohkan dengan Rafathar Malik Ahmad, anak Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Daftarkan Anak Sekolah SD Meski Baru 1 Bulan

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...