7 Potret Pilu Ridwan Kamil Melepas Kepergian Eril di Sungai Aaree
ZIGI – Publik masih berduka dengan kepergian Emmeril Khan Mumtadz atau Eril, anak Ridwan Kamil dan Atalia Praratya. Setelah tujuh hari menghilang di Sungai Aaree, Eril dinyatakan meninggal dunia dan keluarga mengaku telah ikhlas.
Di media sosial beredar pula potret-potret Ridwan Kamil, Atalia dan adik Eril yakni Camillia Laetitia Azzahra yang berusaha tegar melepas kepergian laki-laki 22 tahun itu. Berikut potret pilu keluarga Ridwan Kamil melepas kepergian Eril di Sungai Aaree, Swiss!
Baca Juga: Profil dan Biodata Atalia Praratya: Umur, Anak, Pendidikan, Akun IG
Sebelum pulang ke Indonesia, keluarga Ridwan Kamil kembali mengunjungi Sungai Aaree untuk mengucapkan salam perpisahan pada Eril. Terlihat bahwa Atalia Praratya mencoba untuk menegarkan keluarganya sementara Camillia Laetitia Azzahra dan Ridwan Kamil begitu muram.
Di sebuah pohon di kawasan tersebut juga diberi tanda bahwa Eril meninggal dunia setelah tenggelam di Sungai Aaree. Tanda berwarna biru dan ungu itu bertuliskan ‘In loving memory of Emmeril Kahn Mumtadz. Born in New York, 25 June 1999. Passed in Bern, 26 May 2022’.
Gubernur Jawa Barat itu tampak berdoa di Sungai Aaree. Di belakangnya, berdiri belasan hingga puluhan orang yang ikut mendoakan kepergian pria lulusan Teknik Mesin ITB tersebut.
Sebelum ini, Atalia Praratya mengunggah potret ketika berpamitan pada Eril. Dalam caption, dia mengaku sudah ikhlas dan menyerahkan nasib sang anak pada Tuhan.
Tak cuma itu, Ridwan Kamil sempat terjun langsung ke sungai untuk mencari sang anak. Mengenakan topi dan kemeja hitam, matanya terus memandang area sungai berharap menemukan Eril.
Di video lain, gubernur yang akrab disapa Kang Emil itu juga mengumandangkan azan. Arus sungai terlihat begitu deras. Video itu mengundang simpati dari masyarakat Indonesia termasuk para selebriti seperti Najwa Shihab hingga Armand Maulana.
Diketahui bahwa keluarga Ridwan Kamil sudah tiba di Indonesia pada Jumat, 3 Juni 2022. Di bandara, keluarga terus menundukkan kepala karena berduka pulang ke Tanah Air namun tanpa Eril. Sementara itu, rumah dinas Ridwan Kamil di Bandung tampak dipenuhi oleh karangan bunga.
Demikian deretan potret keluarga Ridwan Kamil yang melepas kepergian Eril atau Emmeril Khan Mumtadz. Kini, pencarian Eril masih terus dilakukan. Namun statusnya berubah dari yang awalnya mencari orang hilang kini mencari orang tenggelam.
Baca Juga: MUI Jabar Sebut Ridwan Kamil Yakini Eril Meninggal karena Tenggelam