Profil dan Biodata Tara Basro: Agama, Umur, Suami, Karier, Film

Image title
4 Agustus 2022, 08:00
Tara Basro
Instagram/@tarabasro
Tara Basro

ZIGI – Tara Basro kembali memerankan Rini di film Pengabdi Setan 2: Communion yang tayang pada 4 Agustus 2022 di bioskop. Meskipun bermain di film horor, sutradara Joko Anwar mengungkapkan jika Tara Basro adalah artis yang takut nonton film horor.

Tara Basro rupanya mengawali kariernya sebagai model. Dia diketahui pernah memandu beberapa acara televisi. Berikut profil dan biodata Tara Basro. Yuk simak profil dan biodata Tara Basro di bawah ini!

Baca Juga: 3 Fakta dan Sinopsis Pengabdi Setan 2: Communion, Teror Ibu Berlanjut

1. Kehidupan Tara Basro

Tara Basro
Photo : Instagram/@tarabasro
Tara Basro

Andi Mutiara Pertiwi Basro atau dikenal Tara Basro merupakan wanita kelahiran Jakarta, 11 Juni 1990 berdarah Bugis dan Lampung. Sejak kecil, pemeran 3 Srikandi ini selalu pindah-pindah sekolah karena pekerjaan orang tuanya.

Sebab berada di lingkungan yang selalu baru, ia harus beradaptasi dan sempat membuatnya kesulitan. Tara Basro sempat menyelesaikan pendidikannya di Australia selama empat tahun.

2. Tara Basro Menikah

Tara Basro dan Daniel Adnan
Photo : Instagram/@tarabasro
Tara Basro dan Daniel Adnan

Tara Basro akhirnya dipinang oleh aktor Daniel Adnan pada 17 Juni 2020. Pernikahan tersebut digelar secara tertutup mengingat situasi pandemi Covid-19 yang masih tinggi. Keduanya mengikat janji di Wot Batu, Bandung kemudian dilanjutkan pesta sederhana di restoran milik Chef Renata, Rumah Dining.

Pernikahan tersebut hanya dihadiri oleh keluarga inti dan menggelar pesta pernikahan di tempat terbuka. Dalam pesta tersebut, Chef Renata juga terlihat memasak untuk jamuan para tamu pernikahan Tara Basro dan Daniel Adnan.

3. Awal Karier Tara Basro

Tara Basro
Photo : Instagram/@tarabasro
Tara Basro

Pada 2005, Tara berhasil membuktikan dirinya sebagai model yang kala itu ikut audisi menjadi GADIS sampul 2005 untuk domisili Makassar. 

Di tahun yang sama, Tara juga menjadi model untuk video klip dari band Letto yang bertajuk Sebenarnya Cinta. Lagu tersebut dimuat dalam album perdana Letto yang bertajuk Truth, Cry and Lie yang rilis pada 12 Desember 2005.

4. Hampir Putus Asa Menjadi Artis

Tara Basro
Photo : Instagram/@tarabasro
Tara Basro

 

Setelah menyelesaikan pendidikannya selama empat tahun di Australia, Tara Basro kembali ke Indonesia dan mencoba berbagai casting. Sayangnya Tara Basro selalu ditolak dan membuatnya putus asa untuk melanjutkan terjun ke dunia akting. 

Namun takdir berkata lain, Tara Basro akhirnya lolos casting untuk membintangi film Catatan (Harian) Si Boy sebagai Putri pada 2011. Berkat aktingnya di film tersebut, kemampuannya mulai dipertimbangkan dan memerankan sejumlah peran di tahun berikutnya.

5. Perjalanan Karier Tara Basro

Pengabdi Setan 2: Communion
Photo : Instagram @pengabdisetan2film
Pengabdi Setan 2: Communion

Setelah bermain di Catatan (Harian) Si Boy, pada 2012 Tara Basro memainkan dua film yakni Hi5teria dan Hoax. Di tahun-tahun berikut, Tara Basro mulai dipercaya untuk membintangi sejumlah film seperti Make Money (2013), Pendekar Tongkat Emas ( 2014) hingga 3 Srikandi (2106).

Tara Basro mulai mendapatkan tawaran film horor seperti Pengabdi Setan (2017) sebagai Rni. Ia kembali mendapatkan peran yang sama di Pengabdi Setan 2: Communion yang tayang pada 4 Agustus 2022. Selain itu, Tara juga memerankan karakter Maya untuk film horor Perempuan Tanah Jahanam (2019). Kemudian pernah bermain serial web pada 2018 melalui Halustik.

6. Kontroversi Tara Basro

Tara Basro
Photo : Instagram/@tarabasro
Tara Basro

Pada awal tahun 2020, Tara Basro sempat terlibat kontroversi setelah mengunggah potret dirinya yang telanjang disertai dengan cuitan untuk percaya diri. Seperti yang diketahui, Tara Basro kerap menyuarakan jika cantik tidak perlu putih dan kurus.

Sayangnya sikapnya tersebut justru mendapatkan kecaman dan melanggar UU ITE. Selain itu, Tara juga pernah dihujat karena beradegan ranjang dengan Chicco Jerikho di film A Copy of My Mind (2016).

Kontroversi lainnya yang pernah menyeret namanya ketika dirinya mengunggah potret bersama Marissa Anita di sebuah café. Dalam café tersebut tampak bendera pelangi yang identic dengan LGBTQ+. Oleh sebab itu, Tara Basro sempat dituding setuju dengan LGBT.

7. Biodata Tara Basro

Tara Basro
Photo : Instagram/@tarabasro
Tara Basro

  • Nama Asli: Andi Mutiara Pertiwi Basro
  • Nama Panggung: Tara Basro
  • Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 11 Juni 1990
  • Umur: 32 Tahun
  • Orang Tua: Iskandar Basro (Ayah), Sukmawati Iskandar (Ibu)
  • Pasangan: Daniel Adnan
  • Agama: Islam
  • Pendidikan: TAFE NSW
  • Profesi: Model, Aktris, Presenter
  • Tahun Aktif: 2005 – sekarang
  • Akun Twitter: @tarabasro
  • Akun Instagram: @tarabasro

Nah, di atas profil dan biodata Tara Basro yang kembali bermain film usai menikah dengan Daniel Adnan pada 2020 melalui Pengabdi Setan 2: Communion. Sementara film karya Joko Anwar ini tayang perdana di bisokop Indonesia pada Kamis, 4 Agustus 2022.

Baca Juga: 8 Film Horor Indonesia Tayang 2022, Keramat 2 Hingga Pengabdi Setan 2

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...