Kronologi Hotman Paris Dilarikan ke Rumah Sakit karena Keracunan Obat

Image title
9 Agustus 2022, 12:51
Hotman Paris
Instagram/@hotmanparisofficial
Hotman Paris

ZIGI – Pengacara kondang Hotman Paris dilarikan ke Rumah Sakit Mitra Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Selasa pagi, 9 Agustus 2022. Pria berdarah Batak ini terlihat mengenakan seragam rumah sakit dan menunggu untuk perawatan.

Melalui video yang dibagikannya di Instagram, Hotman Paris diketahui masuk UGD karena keracunan obat. Lantas bagaimana kondisi Hotman Paris saat ini? Yuk simak ulasan selengkapnya di bawah ini!

Baca Juga: Kronologi Hotman Paris Somasi Richard Lee dan TikTokers Kienzy Myelin

Hotman Paris Masuk Rumah Sakit Karena Keracunan Obat

Hotman Paris
Photo : Instagram/@hotmabparisofficial
Hotman Paris

Melalui Instagramnya, Hotman Paris Hutapea membagikan kondisinya di Rumah Sakit Mitra Kelapa Gading setelah keracunan obat.

“Pagi-pagi, Hotman dibawa ke UGD karena keracunan obat,” ujar Hotman Paris Hutapea dikutip Zigi.id dari Instagramnya, @hotmanparisofficial pada Selasa, 9 Agustus 2022.

Hotman Paris menjelaskan ia konsumsi terlalu banyak obat hingga bereaksi pada tubuh. Hal itu membuatnya harus segera di bawa ke rumah sakit.

“Nih matanya bengkak tuh. Keracunan obat, kebanyakan makan obat dan juga ngurusin badan,” lanjutnya sambil menunjukkan matanya yang bengkak.

Seperti yang diketahui, Hotman Paris sebelumnya juga pernah masuk rumah sakit pada Mei 2021 karena mengidap demam berdarah.

Kondisi Hotman Paris Saat Ini

Hotman Paris
Photo : Instagram/@hotmanparisofficial
Hotman Paris

Setelah mendapatkan penanganan di UGD RS Mitra Kelapa Gading, Hotman Paris menjelaskan kondisinya saat ini sudah membaik. Kini Hotman Paris tidak lagi terbaring di UGD melainkan berada di kantin rumah sakit untuk sarapan.

“Nih, obatnya sudah ada, sebentar lagi mau makan tapi sarapan nasi bakar dulu sebelum makan obat,” ujar Hotman Paris 2022.

Meskipun dalam kondisi sakit, Hotman Paris masih menyoroti kabar terkait kematian Brigadir J. Ayah tiga anak ini turut memberikan nasihatnya kepada Bharada E.

“Bharada E, segera konsultasi dengan pengacaramu. Pakai pembelaan KUHP dugaan menjalankan perintah atasan,” jelas Hotman Paris.

Sebab saran yang diberikan Hotman Paris ditengah rasa sakit yang dirasakan, membuat banyak netizen banyak memberikan dukungan dan doa untuk kesembuhannya.

Baik sekali bang Hotman,” komentar salah seorang netizen.
Bang, umur panjang sehat selalu. Indonesia membutuhkanmu, Tuhan melindungimu dan memberkatimu,” timpal netizen lainnya. 

Bang Hotman, Bharada E gak bisa main medsos sepertinya. Sepertinya bang Hotman harus turun tangan ambil alih aja kasusnya,” saran netizen lainnya.

Di sisi lain, Hotman Paris saat ini tengah berseteru dengan Razman Nasution karena kasus dugaan pencemaran nama baik.

Baca Juga: Aspri Ungkap Perlakuan Hotman Paris, Digaji Lebih dari Rp50 Juta?

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...