Penjelasan Ramzi Soal Isu LestI Kejora Didepak Jadi Juri Ajang Dangdut
ZIGI – Lesti Kejora mendapat banyak kritikan usai mencabut laporan KDRT Rizky Billar. Bahkan beberapa warganet meminta pasangan tersebut untuk diboikot dari layar kaca. Terbaru, muncul isu Lesti Kejora dikeluarkan dari salah satu ajang dangdut.
Ramzi yang dikenal dekat dengan Lesti Kejora pun memberikan responsnya kepada awak media. Simak berita lengkapnya di bawah ini.
Baca juga: Momen Rizky Billar dan Lesti Kejora Pamer Kemesraan Usai Minta Maaf
Awal Mula Rumor Lesti Kejora Dikeluarkan Jadi Juri Ajang Dangdut
Isu mengenai Lesti Kejora yang didepak dari ajang juri kompetisi dangdut menjaid ramai usai Instagram @litagading.psi mengunggah video tersebut. Dalam konten video yang dimaksud, muncul narasi bahwa pihak televisi swasta secara resmi memecat Lesti dan Rizky Billar.
Dari video Lita Gading, keputusan pemecatan tersebut dibuat setelah Lesti Kejora mencabut laporan KDRT Rizky Billar dan memutuskan untuk berdamai. Narasi video tersebut juga memasukkan komentar dari beberapa orang terdekat Lesti Kejora.
”Benarkah??? Ini baru adil. Pelaku dan pembela kekerasan KDRT harus di tindak !!!” tulis Lita Gading seperti dilansir Zigi.id dari Instagram @litagading,psi pada Senin, 24 Oktober 2022.
Namun kolom komentar dipenuhi reaksi warganet yang tidak setuju dengan sikap Lita Gading, Pasalnya video tersebut hanya di-dubbing dan tidak ada pernyataan langsung dari pihak manapun.
”Ini hoaks bu.. banyak video hoaks di YouTube. Akuratnya browsing di Google,” tulis salah satu netizen.
”Katanya ibu nggak mau ikut campur ursan rumah tangga orang, tapi kok makin panas,” tambah yang lain.
Respons Ramzi Mengenai Isu Lesti Kejora Didepak
Di tengah kasus Lesti Kejora terkena KDRT Rizky Billar, Ramzi yang dikenal dekat memilih bungkam. Dalam wawancara dengan media, Ramzi konsisten untuk tidak ingin membuat pernyataan apa pun.
“Dikarenakan saya tahu banyak hal, maka dari itu saya tidak mau memberitahu. Bukan hak saya untuk memberitahu hal itu semua. Sebagai sahabat, sebagai saudara, sebagai kakak, sebagai partner kerja kita doaian yang terbaik untuk mereka,” ungkap Ramzi dilansir Zigi.id dari channel YouTube KH Infotainment.
Mengenai isu Lesti Kejora yang didepak dari juri ajang dangdut. Ramzi menegaskan rumor tersebut tidaklah benar.
“Enggak itu kan cuma wara-wiri di sosial media. Video yang diedit itu kan kita lagi combreak itu. Memang lagi syuting,” ujarnya.
Ramzi juga meluruskan kabar bahwa Siti KDI menggantikan posisi Lesti. Menurutnya, pemilihan Siti KDI hanya untuk menambah warna baru di acara tersebut.
“Untuk hal itu (isu mengenai Lesti Kejora didepak) bukan kapasitas saya juga karena bukan saya juga yang punya perusahaan. Tapi sampai saat ini enggak (ada kabar soal Lesti dikeluarkan),” kata Ramzi mengenai rumor tidak benar soal sosok Lesti Kejora.
Baca juga: Respons Rizky Billar Usai Dilarang Tampil di Televisi dan Radio
