Profil dan Biodata Copper Dechawat, Kakak Chiquita BABYMONSTER

Image title
23 Januari 2023, 17:46
Copper Dechawat
Instagram/@copper.ceeyou
Copper Dechawat

ZIGI – Sosok Copper Dechawat langsung jadi sorotan setelah YG Entertainment mengumumkan Chiquita sebagai member ketiga BABYMONSTER. Copper merupakan kakak kandung Chiquita yang juga seorang aktor baru di Thailand.

Copper diketahui baru berusia 16 tahun dan baru bergabung di industri hiburan Thailand pada 2021 lalu. Penasaran bagaimana sosok Copper Dechawat, kakak Chiquita BABYMONSTER? Yuk simak profil dan biodatanya di bawah ini!

Baca Juga: 6 Fakta Chiquita BABYMONSTER, Vokalis dan Adik Aktor Thailand

1. Latar Belakang Copper Dechawat

Copper Dechawat, Chiquita BABYMONSTER
Photo : Berbagai Sumber
Copper Dechawat, Chiquita BABYMONSTER

Copper Dechawat memiliki nama asli Dechawat Phondechaphipat. Ia merupakan anak sulung dan memiliki adik bernama Riracha Porndechapipat yang saat ini dikenal sebagai member grup K-Pop, BABYMONSTER.

Copper diketahui lebih tua tiga tahun dari Chiquita. Ia lahir pada 18 April 2006 yang artinya kini berusia 16 tahun.

2. Awal Karier

Copper Dechawat di The Star Idol
Photo : Instagram/@copper.ceeyou
Copper Dechawat di The Star Idol

Copper Dechawat baru mengawali kariernya saat usia 14 tahun. Ia kala itu mengikuti sebuah kompetisi menyanyi bernama The Star Idol of Thailand. Sayangnya, Copper tidak lolos hingga ke babak final. Sebab penampilannya, Copper kemudian diundang ke sebuah TV show bernama Sound Check.

Acara ini mengundang sejumlah artis muda yang memiliki bakat dalam bernyanyi. Dalam kesempatan ini, Copper muncul sebagai bintang tamu di episode ke-45.

3. Debut Akting

Copper Dechawat
Photo : Instagram/@copper.ceeyou
Copper Dechawat

Copper baru mengawali aktingnya ketika membintangi sebuah serial Thailand yang bertajuk My Sassy Princess: Wake Up, Sleeping Beauty (2022). Meski belum mendapatkan peran besar di serial ini namun sosok Copper langsung menyita perhatian.

Dalam serial ini, Copper sebagai pemeran pendukung bernama Sky. Serial ini sendiri terdiri dari 8 episode yang tayang pada 10 Desember 2022 di GMMTV.

 

4. Media Sosial

Copper Dechawat
Photo : Instagram/@copper.ceeyou
Copper Dechawat

Copper rupanya aktif dalam bermain media sosial. Ia bahkan bermain Instagram, TikTok, Facebook, hingga Twitter. Copper sering mengunggah video TikTok yang kini sudah memiliki 313 ribu pengikut.

Selain itu, Copper juga aktif mengunggah foto dan video di Instagram. Ia memberikan dukungannya kepada Chiquita dengan mengunggah video live performance adiknya di Instagram Stories. Saat ini, Copper telah memiliki 113 ribu pengikut.

5. Perjalanan Karier Copper Dechawat

Copper di Super Match
Photo : Instagram/@copper.ceeyou
Copper di Super Match

Baru mengawali kariernya di tahun 2021 melalui kontes ajang pencarian bakat, Copper akhirnya sering diundang ke sebuah TV show di Thailand. Tahun lalu, Copper menjadi bintang tamu di Super Match episode ke-16 di mana ia bertanding basket.

Kemudian, Copper sebagai kontestan tetap di sebuah 789 Trainee. Ia mengikuti audisi pada Agustus 2022 dan lolos sebagai kontestan bersama 13 orang lainnya. Survival ini dikabarkan baru tayang pada 2023 ini.

Sebelum bergabung ke 789 Trainee, Copper sudah merilis lagu bertajuk Oh Oh. Lagu tersebut merupakan kolaborasi pertamanya bersama Earn Earn yang dirilis di YouTube sejak 31 Maret 2022. Kemudian, juga merilis lagu bertajuk Do You Still Look at Me as A Friend? Pada 2022.

6. Pacar

Copper Dechawat dan Ibunya, Maki
Photo : Instagram/@makimink
Copper Dechawat dan Ibunya, Maki

Masih berusia 16 tahun, Copper belum menunjukkan sosol wanita yang didekatinya. Namun, ia sering kali dikira telah memiliki pacar oleh netizen ketika foto berdua dengan ibunya. Sementara ibunya bernama Maki terlihat awet muda meski usianya sudah 40 tahun.

7. Biodata Copper Dechawat

Copper Dechawat
Photo : Instagram/@copper.ceeyou
Copper Dechawat

  • Nama Asli: Dechawat Phondechaphipat
  • Nama Panggung: Copper
  • Tempat, Tanggal Lahir: Thailand, 18 April 2006
  • Umur: 16 Tahun
  • Saudara: Chiquita BABYMONSTER
  • Agama: Kristen
  • Pendidikan: Phraharuthai Nonthaburi
  • Profesi: Penyanyi, Aktor
  • Tahun Aktif: 2021 – sekarang
  • Akun Instagram: @copper.ceeyou
  • Akun TikTok: @cee_you
  • Akun Twitter: @cucopper11
  • Akun Facebook: Cee You

Nah, di atas merupakan profil dan biodata Copper Dechawat, kakak dari Chiquita BABYMONSTER. Saat ini, Copper aktif sebagai aktor sekaligus penyanyi baru di Thailand.

Baca Juga: Profil dan Biodata Mean Phivarich: Pacar, Series, Umur, Agensi

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...