7 Fakta Apple Martin, Putri Chris Martin dan Gwyneth Paltrow

Image title
17 Mei 2023, 19:00
Apple Martin dan Chris Martin
ZIGI
Apple Martin dan Chris Martin

ZIGI – Chris Martin dan Gwyneth Paltrow menikah pada 5 Desember 2003. Rumah tangga keduanya yang bertahan 11 tahun tersebut melahirkan satu putri bernama Apple Martin. Pasangan ini kompak menjauhkan Apple dari sorotan media. Namun pada Januari 2023, netizen dibuat terkejut dengan pesona Apple yang datang di acara Chanel Paris awal tahun 2023.

Menginjak usia 18 tahun, Apple Martin mendapat julukan sebagai ‘New It Girl’ karena memiliki orang tua selebriti ditambah penampilan memesona. Apple juga dekat dengan pacar ayahnya, Dakota Johnson. Simak fakta menarik Apple Martin di bawah ini.

Baca juga: Profil dan Biodata Chris Martin: Agama, Pacar, IG, Karier di Coldplay

1. Biodata Apple Martin

Apple Martin bersama Chris Martin dan Gwyneth Paltrow
Photo : Twitter @yashar
Apple Martin bersama Chris Martin dan Gwyneth Paltrow

Apple Blythe Alison Martin lahir pada 14 Mei 2004 di London. Saat lahir, Apple berada dalam pencarian teratas Google, seperti dicatat oleh South China Morning Post. Nama Apple punya makna spesial karena dipilih oleh sang ayah.

“(Nama itu) terdengar manis, dan langsung memunculkan gambaran indah di benakku. Apple sangat manis dan mengagumkan,” jelas Paltrow seperti dikutip dari Lifestyleasia.

Apple memiliki satu adik laki-laki bernama Moses Martin yang lahir pada 8 April 2006. Moses pernah menjadi backing vocal untuk lagu The Astronout yang dibawakan oleh Jin BTS.

2. Jadi Inspirasi Lagu

Apple Martin dan Chris Martin
Photo : Twitter @Coldplayiheart
Apple Martin dan Chris Martin

Coldplay merilis lagu I Am Your Baby’s Daddy dan Speed of Sound. Keduanya merupakan ungkapan kebahagiaan Chris ketika akhirnya menjadi ayah. Lagu Speed of Sound masuk dalam album X&Y yang dirilis pada tahun 2005 silam.

3. Akun Instagram Apple Martin

Apple Martin dan Gwyneth Paltrow
Photo : Instagram @gwynethpaltrow
Apple Martin dan Gwyneth Paltrow

Kerap disebut sebagai ‘nepo baby’ karena punya ayah dan ibu kalangan artis, ternyata kehidupan Apple lumayan tertutup. Ia memiliki akun Instagram @applemartin yang diatur hanya bersifat pribadi. Dari informasi di tampilan awal akun, tertera Apple memiliki lebih dari 1500 pengikut dan hanya mengikuti balik 900 akun saja.

4. Kedekatan Apple Martin dan Dakota Johnson

 

Apple Martin dan Dakota Johnson
Photo : Berbagai sumber
Apple Martin dan Dakota Johnson

Meski tak lagi bersama, Paltrow dan Chris sepakat untuk tetap mengasuh kedua anaknya bersama-sama. Melihat orang tuanya rukun walau cerai, tak heran jika Apple dekat dengan pacar sang ayah, Dakota Johnson. Beredar foto ketika keduanya tengah menghabiskan waktu berbelanja hingga liburan bersama. 

5. Cerita Apple Martin Kerja di Toko Baju

Apple Martin dan Chris Martin
Photo : Twitter
Apple Martin dan Chris Martin

Dalam salah satu episode The Ellen Show, Chris mengungkapkan kekagumannya ketika sang putri memutuskan untuk kerja sampingan di toko baju. Menurut cerita, Apple yang saat itu masih berusia 15 tahun malu ketika Chris menengoknya di tengah-tengah kerja.

6. Debut Apple Martin

Apple Martin di acara Channel Haute Couture Show
Photo : Instagram @bestlucybpics
Apple Martin di acara Channel Haute Couture Show

Kehadiran di acara Chanel Haute Couture Spring/Summer 2023 menandai kemunculannya secara profesional. Dalam acara yang diadakan di Paris tersebut, Apple duduk di sebelah Sadie Sink dan Lucy Boynton. Potretnya di fashion show viral di Twitter pada 24 Januari 2023.

7. Ikut Menulis Lirik

Apple Martin
Photo : Twitter @humanheart__
Apple Martin

Cewek 19 tahun ini tercatat pernah ikut menulis lirik untuk lagu Let Somebody Go yang dibawakan oleh Coldplay berduet dengan Selena Gomez. Hingga kini baru satu lagu tersebut yang mencantumkan kredit dengan nama Apple Martin. 

Chris Martin kerap menunjukan rasa cintanya kepada Apple Martin di tengah-tengah konser. Dalam tur konser Juli 2022, ia mempersembahkan lagu My Universe untuk Apple.

Baca juga: 4 Fakta Gelang Xylobands di Konser Coldplay, Terinspirasi Lagu Fix You

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...