Reaksi Ryan Gosling Disebut Terlalu Tua untuk Jadi Ken di Film Barbie
ZIGI – Ryan Gosling dan Margot Robbie tengah bersiap dengan penayangan perdana film Barbie yang akan dirilis pada 20 Juli 2023. Ryan didapuk memerankan Ken, karakter cowok dalam boneka Barbie. Namun perannya di dalam film yang disutradari oleh Greta Gerwig menuai pro kontra karena Ryan disebut terlalu tua.
Dalam wawancara terbaru, Ryan memberikan respons usai muncul kritikan mengenai usianya dengan menggunakan hastag #NotMyKen. Simak jawaban dari Ryan Gosling di bawah ini.
Baca juga: Bukan Margot Robbie, Gal Gadot Hampir Memerankan Barbie
Reaksi Ryan Gosling Disebut Terlalu Tua untuk Jadi Ken di Film Barbie
Greta Gerwig berniat untuk mengangkat isu sosial dalam film live action Barbie yang pertama ini. Pusat ceritanya adalah Barbie, yang tiba-tiba pergi ke ‘dunia nyata’ untuk mengetahui kenyataan tentang dirinya. Film ini menggunakan semboyan ‘Barbie is everything, he is just Ken’.
”Aku pasti bukan satu-satunya yang berpikir Ryan Gosling terlalu tua untuk memerankan karakter Ken,” komentar salah satu aku via Twitter.
”Ryan Gosling terlihat tua dan tak cocok dalam (peran) ini, menurutku. Aku pikir akan lebih masuk akal jika karakter Ken diperankan oleh sosok yang lebih muda,” tambah yang lain.
Dalam wawancara dengan majalah GQ untuk summer issue 2023, aktor satu ini membuat jawaban sembari bercanda. Ia merasa tidak percaya, orang-orang yang awalnya lebih tahu soal Barbie tiba-tiba peduli dengan karakter Ken.
”Jika orang-orang tidak ingin bermain dengan Ken, ada banyak Ken lain yang siap dimainkan. Sangat lucu, sebuah ide yang tereken dalam otak seperti #notmyken. Memangnya dari awal kalian pernah memikirkan soal boneka Ken?” katanya, dikutio Zigi.id dari Washington Post.
Boneka Ken diperkenalkan sebagai pacar dari Barbie pada 11 Maret 1961, dua tahun setelah perilisan produk Mattel tersebut. Namun popularitasnya kalah jauh dengan si tokoh utama.
Duet Akting Margot Robbie dan Ryan Gosling Ditunggu Oleh Fans
Warner Bros. Picture merilis trailer utama pada 25 Mei 2023. Terlihat Margot dan Ryan menjalani kehidupan layaknya boneka yang sempurna, selalu berpesta, bersenang-senang dan tidak pernah memikirkan kesulitan apa pun.
Namun kejadian aneh yang beruntun membuat Barbie harus pergi ke dunia nyata untuk mendapatkan jawaban. Ken, yang selalu menempel Barbie ke mana pun, mengikuti kekasihnya itu ke dunia baru. Di dalam dunia nyata, Barbie dan Ken mendapati fakta baru mengenai eksistensi mereka yang terpisah dari manusia.
Tayang berbarengan dengan film Oppenheimer karya Christopher Nolan, Barbie menjadi tontonan yang ditunggu oleh banyak orang. Ryan Gosling dan Margot Robbie dinilai akan menampilkan duet yang epik.
Baca juga: 10 Transformasi Ryan Gosling, dari Hercules hingga Ken di Film Barbie