Drama Nevertheless Season 1: Jadwal, Sinopsis, Total Episode
ZIGI – Drama Nevertheles season 1 episode 1 tayang mulai Sabtu, 19 Juni 2021 di JTBC pukul 23.00 KST. Tapi kamu juga bisa nonton drama yang dibintangi oleh Song Kang dan Son So Hee ini di Netflix.
Sama seperti drama Hospital Playlist 2 yang mulai tayang pada 17 Juni 2021, drama Nevertheless juga akan tayang setiap satu episode per minggu. Berikut ini sinopsis, jadwal tayang dan total episode drama Nevertheless season 1.
Sinopsis Nevertheless Season 1
Drama Nevertheless memiliki rating penonton 19 tahun ke atas, diadaptasi dari komik Webtoon I Know But yang dipublikasikan selama 2018-2019. Bercerita tentang hubungan romansa anak muda yang awalnya tidak serius pacaran tapi lama kelamaan jadi terbawa perasaan alias baper.
Bisa dikatakan bahwa drama Nevertheless ini adalah versi anak muda dari drama The World of The Married yang juga tayang di JTBC. Dimana Han So Hee mencuri perhatian dengan berperan sebagai seorang pelakor bernama Dakyung.
Di drama Nevertheless, Han So Hee berperan sebagai Yo Na Bi. Ia tidak percaya dengan takdir dan memutuskan untuk tidak lagi jatuh cinta. Meski begitu, ia tetap terbuka untuk menjalin hubungan pacaran.
Sementara Song Kang memerankan karakter Park Jae Uhn, cowok tampan yang dikenal sering berganti teman kencan. Namun ia tidak ingin menjalin hubungan serius seperti pacaran. Hubungannya dengan Yo Na Bi perlahan berubah menjadi lebih dari sekadar teman kencan.
Jadwal dan Total Episode Drama Nevertheless Season 1
Drama Nevertheless disutradarai oleh Kim Ga Ram, yang sebelumnya menggarap drama Flower Crew: Joseon Marriage Agency (2019), Vampire Detective (2016), dan Devilish Joy (2018).
Totalnya ada 10 episode drama Nevertheless yang tayang setiap hari Sabtu mulai 19 Juni 2021 setiap pukul 23.00 KST di JTBC. Waktu Korea Selatan lebih cepat dua jam dari waktu Indonesia bagian barat.
Diperkirakan, kamu bisa menonton episode terbaru drama Nevertheless season 1 di Netflix sekitar pukul 22.45 WIB. Berikut jadwal lengkapnya:
Episode 1: 19 Juni 2021
Episode 2: 26 Juni 2021
Episode 3: 3 Juli 2021
Episode 4:10 Juli 2021
Episode 5: 17 Juli 2021
Episode 6: 24 Juli 2021
Episode 7: 31 Juli 2021
Episode 8: 7 Agustus 2021
Episode 9: 14 Agustus 2021
Episode 10: 21 Agustus 2021
Sejauh ini belum ada konfirmasi apakah Nevertheless akan berlanjut ke season 2. Namun melihat dari jumlah episode, kemungkinan besar akan ada lanjutan drama Nevertheless season 2. Selain Han So Hee, drama ini juga diperankan oleh Lee Yul Eul, yang menjadi mantan pacar Song Kang.
Baca juga: Profil Lee Yul Eum, Mantan Pacar Song Kang di Drama Nevertheless
