Link Nonton Sea of Hope Episode 5, Rose Blackpink-Onew SHINee Duet

Image title
27 Juli 2021, 18:06
Rose Blackpink dan Onew SHINee
JTBC
Rose Blackpink dan Onew SHINee

ZIGI – The Sea of Hope episode 5 yang dijadwalkan tayang malam ini, Selasa, 27 Juli 2021 akan menghadirkan duet antara Rose Blackpink dan Onew SHINee. Selain itu, para host yang lain mencakup Lee Dong Wook, Kim Go Eun, Lee Ji Ah, Yoon Jong Shin dan Lee Suhyun AKMU juga kembali memasak bersama.

Sejak penayangan perdana, acara Sea of Hope sukses mencuri perhatian banyak orang. Terlebih lagi, Rose Blackpink didaulat menjadi bintang tamu pertama dan sudah muncul di tiga episode sebelumnya.

Yuk simak bocoran Sea of Hope episode 5 lengkap link nonton streaming melalui situs legal di bawah ini.

Bocoran Sea of Hope Episode 5

image
Photo : @barda_sea/Instagram

Acara Sea of Hope mengusung konsep healing (penyembuhan dari kepenatan) di mana para host dan bintang tamu akan tampil membawakan lagu dan menyiapkan makanan buatan sendiri. Nantinya, hidangan tersebut dinikmati di sebuah bar tepi laut.

Sama seperti episode sebelumnya, para host kembali masak bersama dan melayani para pengunjung. Kebersamaan mereka pun semakin terlihat, membuat para penonton juga menikmati interaksi satu sama lain. Dalam episode 5, akan didominasi waktu malam hari.

Rose Blackpink, yang bertindak sebagai pekerja paruh waktu, semakin luwes saat melayani para pengunjung. Dia juga mulai akrab dengan host lain, Lee Ji Ah serta Kim Go Eun.

Duet Rose Blackpink dan Onew SHINee Bawakan Lagu Lucky - Jason Mraz

image
Photo : @barda_sea/Instagram

Berdasarkan video preview episode 5, Onew SHINee dan Lee Suhyun AKMU akan membawakan cover lagu Starry Night. Kebetulan ini merupakan lagu milik Lee Jin Ah featuring Onew yang dirilis tahun 2016.

Setelah dinantikan sejak awal episode, Rose Blackpink akhirnya akan duet dengan Onew SHINee menyanyikan lagu hits Lucky milik solois Jason Mraz. Beberapa waktu lalu, sempat beredar foto yang memperlihatkan keduanya di atas panggung.

Kala itu, fans sudah menduga bahwa Rose dan Onew akan berduet namun belum ditayangkan di episode-episode sebelumnya. Sinergi suara mereka yang sama-sama merupakan vokalis utama dalam grup sukses membuat hati para pendengar meleleh, termasuk Lee Dong Wook. 

Dan terakhir, Rose, Onew dan Lee Suhyun akan berkolaborasi menyanyikan lagu If I Ain't Got You milik Alicia Keys. Makin enggak sabar!

Link Nonton Streaming Sea of Hope Episode 5

image
Photo : @jtbc.insta/Instagram

Sea of Hope episode 5 akan tayang malam ini, Selasa, 27 Juli 2021 pukul 21.00 KST atau 19.00 WIB. Kamu bisa menonton secara streaming lewat Hypera Live. Namun karena acara disiarkan secara langsung dari Korea Selatan, tidak disediakan subtitle Indonesia atau Inggris. 

Sejauh ini, acara Sea of Hope hanya ditayangkan di TV kabel JTBC. Kamu dapat menyaksikan potongan video dari keseluruhan episode melalui channel YouTube resmi Sea of Hope serta situs resmi JTBC.

Sementara itu, acara Sea of Hope episode 5 siap tayang malam ini, Selasa, 27 Juli 2021 pukul 21.00 KST atau 19.00 WIB. Setelah dinantikan, Rose Blackpink dan Onew SHINee dipastikan akan tampil duet menyanyikan lagu Lucky milik Jason Mraz.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...