8 Momen Keseruan Pemain The Penthouse 3 di Tokopedia Mantul House

Image title
9 September 2021, 13:47
Tokopedia Mantul House
Instagram/@tokopedia
Tokopedia Mantul House

ZIGI – Tiga pemain utama drama Korea The Penthouse 3, Uhm Ki Joon yang berperan sebagai Joo Dan Tae, Eugene yang memainkan karakter Oh Yoon Hee dan On Ju Wan yang berperan sebagai Baek Joon Ki hadir sebagai bintang tamu dalam acara Tokopedia Mantul House yang dipandu oleh Jang Hansol, Han Yoo Ra dan Park Kyung Rim.

Sampai pada 9 September 2021, sudah ada tiga episode yang ditayangkan. Banyak pengakuan mengejutkan dan momen seru yang terjadi terutama yang berhubungan dengan Indonesia. Berikut Zigi.id rangkum momen keseruan Uhm Ki Joon, Eugene dan On Ju Wan di Tokopedia Mantul House. Keep scrolling!

Baca juga: BTS dan Blackpink Ikut Sambut GoTo, Hasil Merger Gojek-Tokopedia

1. Uhm Ki Joon Gugup Adegan Ciuman

image
Photo : YouTube/Topers

Di Tokopedia Mantul House episode 1, Uhm Ki Joon ditanya adegan apa yang paling sulit dilakukannya. Ternyata, dia mengaku itu adalah adegan ciuman. Hal ini karena dua aktris yang menjadi lawan mainnya sudah memiliki suami.

"Adegan ciuman. Merasa beban (saat melihat script-nya). Karena semuanya kan sudah punya suami. Kalau seandainya belum menikah mungkin enggak akan setegang itu. Suami mereka semuanya aktor juga," kata Uhm Ki Joon yang dikutip dari YouTube, Topers, 9 September 2021.

Eugene diketahui sudah menikah dengan Ki Tae Young dan dikaruniai dua anak perempuan, sementara Kim So Yeon yang berperan sebagai Cheon Seo Jin memiliki suami bernama Lee Sang Woo. Namun Eugene mengatakan kalaun suaminya tidak mempermasalahkan hal itu karena hanya bagian dari akting.

2. Uhm Ki Joon Marah dengan Bahasa Indonesia

image
Photo : YouTube/Topers

Tidak hanya itu, Uhm Ki Joon juga diminta untuk mengungkapkan kalimat marah khas Joo Dan Tae namun dengan bahasa Indonesia. Kalimat itu adalah ‘Apa-apaan ini’. Uhm Ki Joon yang awalnya malu, tiba-tiba berteriak mengucapkan kata 'Apa-apaan ini' dan membuat pembawa acara terkejut. 

3. On Ju Wan Terima Kasih ke Um Ki Joon

image
Photo : YouTube/Topers

Dalam momen perkenalan itu juga, On Ju Wan mengaku merasa berterima kasih pada Uhm Ki Joon. Hal ini karena Ki Joon merupakan orang yang merekomendasikan dirinya untuk memainkan karakter Baek Joon Ki tersebut.

"Orang yang paling aku harus ucapin terima kasih karena bisa gabung di The Penthouse season 3, adalah Uhm Ki Joon. Karena dia merekomendasikan aku buat memerankan karakter itu. Ini cuma perkiraan aku sih, dia pikir kayaknya karakter itu pas buat aku. Berkat rekomendasinya, aku berhasil jadi Baek Joon Ki," ungkap On Ju Wan.

 

4. Pakai Batik

image
Photo : YouTube/Topers

Sementara itu dalam Tokopedia Mantul House episode 2, Jang Hansol tiba-tiba masuk membawa satu kotak besar. Salah satu isinya adalah kain batik berupa kain panjang, sarung dan juga kemeja. Di situ, Eugene memakai kain panjang sebagai rok. Kemudian, Uhm Ki Joon mendapat sarung dan On Ju Wan menggunakan kemeja batik. 

5. Ngomong Bahasa Jawa

image
Photo : YouTube/Topers

Jang Hansol juga sempat mengajari mereka bahasa Jawa dengan kata Nuwun sewu yang dalam bahasa Koreanya berbunyi Sillyehamnida. Ketiga pemain The Penthouse 3 ini kemudian bergaya dan berbalik lalu mengucapkan kata Nuwun sewu dengan gayanya masing-masing.

6. Bintang Iklan dan Minta Bawa Pulang Biskuit

image
Photo : YouTube/Topers

Tidak hanya kain batik, ada juga biskuit susu di dalam kotak tersebut. Ketiganya langsung mencoba biskuit tersebut dan tampak takjub dengan rasanya. Bahkan On Ju Wan dan Eugene meminta satu bungkus tambahan untuk dibawa pulang. 

Setelahnya, Eugene, Uhm Ki Joon dan On Ju Wan juga diminta untuk menjadi bintang iklan biskuit tersebut. Dengan gayanya sendiri, mereka berlagak menjadi model iklan sambil mengucapkan kata "Sedap". Di momen itu pula, On Ju Wan terjatuh saat bergaya di atas meja.

7. Eugene Ingin Makan Babi Guling

image
Photo : YouTube/Topers

Jelang akhir episode 2, Eugene mengaku teringat momen saat mengunjungi Indonesia. Rupanya, ada satu makanan yang masih membekas di ingatannya dan ingin dinikmatinya lagi yakni babi guling.

"Aku jadi ingat waktu mengunjungi Indonesia. Jadi pengen pergi ke sana lagi. Aku suka banget makanan Indonesia. Ada satu makanan yang pengen banget aku makan, babi guling. Enak banget, pengen banget makan itu," ujar Eugene.

8. Makan Pisang Goreng

image
Photo : YouTube/Topers

Sementara itu di Tokopedia Mantul House episode 3, Uhm Ki Joon, Eugene dan On Ju Wan bergabung dengan Han Yoo Ra dan Jang Hansol memasak pisang goreng. Mereka pun menikmatinya dengan berbagai toping seperti kacang, susu kental manis dan coklat. Ketiganya pun terlihat sangat menikmatinya. Eungene bahkan meminta tepung pisang goreng yang mereka gunakan untuk dimasak di rumah.

Sementara itu, keseruan Han Yoo Ra, Jang Hansol dan Park Kyung Rim dengan tiga pemain utama The Penthouse 3, Uhm Ki Joon, Eugene dan On Ju Wan di Tokopedia Mantul House masih berlanjut. Tokopedia Mantul House episode 4 akan tayang pada 9 September 2021 pukul 19.00 WIB.

Baca juga: Tega, The Penthouse 3 Eps 13 Pakai Video Tragedi Gedung Runtuh Gwangju

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...