Hueningkai dan Soobin Pilih Member TXT yang Bisa Ikut Squid Game

Image title
23 September 2021, 11:39
TXT & Squid Game
Berbagai Sumber
TXT & Squid Game

ZIGI – Hueningkai dan Soobin TXT baru saja melakukan siaran langsung VLIVE pada Rabu, 23 September 2021. Selain menyapa para penggemar, keduanya juga membahas salah satu drama Korea garapan Netflix yang sedang viral, Squid Game.

Di kalangan MOA, sebutan nama fandom untuk TXT, Soobin dikenal sebagai pecinta drama Korea. Lewat siaran langsung, idol kelahiran 2000 itu pernah mengungkap karakter favoritnya dari drama hits The Penthouse 2 (2021).

Terbaru, Hueningkai dan Soobin berandai-andai jika kelima member TXT mengikuti Squid Game. Mereka juga memilih member yang kemungkinan bisa bertahan sampai akhir. Penasaran dengan jawaban mereka? Simak artikel di bawah ini.

Baca Juga: 12 Potret Set Syuting Squid Game Ternyata Bangunan Asli Minim CGI

Hueningkai dan Soobin TXT Bahas Drama Squid Game

Hueningkai dan Soobin TXT
Photo : VLIVE
Hueningkai dan Soobin TXT

Euforia drama Squid Game juga dirasakan oleh Hueningkai dan Soobin TXT. Saat melakukan siaran langsung VLIVE, keduanya kompak memilih Squid Game sebagai tontonan favorit saat ini.

Kemudian, seorang penggemar bertanya melalui kolom komentar tentang apabila para member TXT berada di Squid Game, siapa yang akan mati duluan.

Sebagai informasi, drama Squid Game mengisahkan tentang sebuah game misterius yang diikuti oleh 456 kontestan dengan latar belakang berbeda-beda. 

Game tersebut dibagi menjadi 6 permainan yang semuanya merupakan permainan anak-anak tradisional khas Korea Selatan. Satu pemenang yang bertahan hingga akhir, berkesempatan membawa pulang uang sebesar 45,6 miliar won atau setara dengan Rp549 miliar. 

Lalu Hueningkai berbagi tentang game pertama yang muncul di drama Squid Game bernama Red Light, Green Light. Dalam drama, para kontestan diminta untuk tidak bergerak saat sebuah boneka raksasa membalikkan badan sambil mengucap ‘Lampu Merah’. Kontestan harus berlari ke garis akhir ketika boneka mengucap ‘Lampu Hijau’.

Sejak game pertama di Squid Game, Hueningkai mengaku bahwa dia tak pandai dalam permainan Red Light, Green Light. Soobin pun menyetujuinya. 

“Kamu akan mati di game pertama,” kata Soobin kepada Hueningkai pada Rabu, 22 September 2021 lalu.

Soobin lantas menjelaskan bahwa Hueningkai adalah orang yang baik. Jadi jika dia mengikuti Squid Game, kemungkinan besar akan dikhianati oleh kontestan lain.

“Aku pikir Huening akan dikhianati. Dia terlalu baik, orang jahat akan menyerangnya," ujar Soobin.

Hueningkai dan Soobin Bayangkan Member TXT Jika Ikut Squid Game

Hueningkai dan Soobin TXT
Photo : VLIVE
Hueningkai dan Soobin TXT

Beralih ke member TXT yang lain, Soobin mengatakan kalau Yeonjun punya hati yang terlalu lemah dan lembut untuk situasi menegangkan seperti demikian. Oleh karena itu, Yeonjun disebut tidak akan bertahan lama di Squid Game.

Soobin memilih Beomgyu sebagai member TXT yang akan mati lebih dulu karena kurangnya pengendalian diri. Alih-alih tetap tenang, Soobin berpikir Beomgyu sulit untuk menahan diri.

“Beomgyu? Aku rasa Beomgyu. Kau harus mengontrol (diri) ketika ingin menahan atau menyerang, tapi aku berpikir Beomgyu tidak tahu cara untuk menahan. Dia tipe orang yang keras kepala untuk maju,” tandasnya.

Soobin dan Taehyun Ditunjuk Jadi Member TXT yang Bisa Bertahan di Squid Game 

Taehyun dan Soobin TXT
Photo : Berbagai Sumber
Taehyun dan Soobin TXT

Akhirnya Soobin memilih dirinya dan Taehyun sebagai member TXT yang bisa bertahan di Squid Game. Menurutnya, alasan kontestan mampu memenangkan permainan bukan karena harus kuat secara fisik, tapi mereka yang bertahan hidup dengan keras kepala. 

"Orang yang akan bertahan paling lama adalah aku dan Taehyun? Aku rasa, keterampilan atletik tidak sangat penting. Jika kau melemparkanku ke tempat seperti itu (Squid Game), aku akan benar-benar bertahan dengan keras kepala,” katanya. 

Sementara itu, drama Squid Game kini viral tak terkecuali di Korea Selatan. Bahkan pihak Netflix sengaja membangun set permainan mini di dalam stasiun Itaewon yang ramai dilewati masyarakat. Terbaru, Hueningkai dan Soobin membahas member TXT yang mampu bertahan jika mengikuti permainan Squid Game. 

Baca Juga: 5 Teka-teki yang Kemungkinan Terjawab di Squid Game Season 2

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...