5 Fakta Kim Suyeon Girls Planet 999, Member Ke-7 Billlie Ganti Nama

Image title
19 November 2021, 13:55
Kim Suyeon / Sheon Billlie
Mystic Story
Kim Suyeon / Sheon Billlie

ZIGI – Kim Suyeon Girls Planet 999 resmi menjadi member ketujuh Billlie dengan mengganti namanya menjadi Sheon. Dengan ini, girlband rookie Mystic Story tersebut akan memiliki formasi tujuh anggota mencakup Moon Sua, Suhyeon, Haram, Tsuki, Siyoon, Haruna, dan Sheon.

Billlie baru saja melakukan debut pada 10 November 2021 lalu dengan merilis mini album The Billage of Perception: Chapter One dengan lagu RING X RING. Kala itu, Sheon belum bergabung dalam grup.

Sebelumnya, Kim Suyeon sempat berpartisipasi dalam acara survival Mnet bertajuk Girls Planet 999 namun gagal masuk dalam line up debut Kep1er. Berikut adalah fakta menarik Kim Suyeon Girls Planet 999, member ketujuh Billlie yang kini bernama Sheon.

Baca Juga: Fakta Debut dan Terjemahan Lirik Lagu RING X RING - Billlie

1. Kim Suyeon Girls Planet 999 Resmi Gabung Billlie

Kim Suyeon / Sheon Billlie
Photo : Mnet
Kim Suyeon / Sheon Billlie

Pada Jumat, 19 November 2021, Mystic Story secara resmi mengumumkan penambahan member baru Billlie bernama Kim Suyeon. Sosoknya sendiri sudah tak asing di kalangan penggemar karena sempat mengikuti acara survival Girls Planet 999.

Billlie yang awalnya memiliki enam member, disebut telah telah merampungkan proses rekaman untuk album mendatang sebagai grup beranggotakan tujuh member termasuk dengan Kim Suyeon.

Dalam pernyataan Mystic Story, Kim Suyeon akan menyapa para penggemar lewat sebuah acara spesial sebelum debut resmi. 

2. Kim Suyeon Ganti Nama Jadi Sheon

Kim Suyeon / Sheon Billlie
Photo : Mnet
Kim Suyeon / Sheon Billlie

Menandakan sebagai member baru Billlie, Kim Suyeon memutuskan untuk mengganti nama menjadi Sheon. Nama panggung ini akan dipakai saat mulai beraktivitas dengan Billlie. 

Selain karena keputusan agensi, nama Kim Suyeon diganti juga karena salah satu member Billlie ada yang bernama Suhyeon. Hal ini dilakukan untuk menghindari kesalahpahaman.

“Setelah berakhirnya Girls Planet 999, kami banyak merenungkan pertanyaan tentang bergabungnya Sheon (ke grup), dan kami melakukan percakapan serius dengan para member Billlie, termasuk Sheon,” ungkap Mystic Story pada Jumat, 19 November 2021.

Agensi melanjutkan, “Saat debut resmi Sheon yang akan datang mendekat, dia saat ini fokus sepenuhnya pada latihan, dan dia telah mengembangkan kerja tim yang erat dengan member Billlie lainnya. Saat ini, ketujuh member telah menyelesaikan rekaman album Billlie berikutnya,” kata pihak agensi. 

Mystic Story selanjutnya mengungkapkan, “Meskipun Sheon tidak dapat berpartisipasi dalam mini album pertama Billlie the Billage ofception: chapter one, dia akan menyapa para penggemarnya melalui penampilan kejutan menjelang (debut resminya),” tutupnya.

 

3. Karier Kim Suyeon di Girls Planet 999

Kim Suyeon / Sheon Billlie
Photo : Mnet
Kim Suyeon / Sheon Billlie

Lantas Kim Suyeon pertama kali dikenal lewat program survival Girls Planet 999. Dia berhasil masuk dalam babak final. Kala itu, Kim Suyeon memperebutkan peringkat ke-9 bersama Shen Xiaoting untuk bergaung dalam grup Kep1er.

Akhirnya, Shen Xioating yang berhasil debut dengan Kep1er dan perolehan hasil skor total yang didapatkan Kim Suyeon menempatkannya pada peringkat ke-10. 

4. Kim Suyeon adalah Seorang All Rounder

Kim Suyeon / Sheon Billlie
Photo : Mnet
Kim Suyeon / Sheon Billlie

Sementara itu, Kim Suyeon sudah menarik perhatian sejak kemunculannya dalam Girls Planet 999 karena sangat bertalenta. Dia sering disebut sebagai all rounder, atau sosok yang bisa melakukan berbagai bidang mulai dari menari, menyanyi, hingga ngerap.

Namun kemampuan menari Kim Suyeon sudah diakui oleh banyak orang. Sehingga kemungkinan besar, posisinya di grup Billlie adalah sebagai main dancer. Dia juga merupakan vokalis lho guys!

5. Latar Belakang Kim Suyeon

Kim Suyeon / Sheon Billlie
Photo : Mnet
Kim Suyeon / Sheon Billlie

Kim Suyeon sendiri lahir pada 28 Januari 2003, membuatnya kini berusia 18 tahun (atau 19 tahun menurut perhitungan umur Korea). Sebelum bernaung di Mystic Story, Kim Suyeon pernah menjadi trainee di A Team Entertainment dan masuk dalam line up debut ISE.

Namun Kim Suyeon meninggalkan agensi tersebut. Ia pindah ke Mystic Story, menjalani masa training kurang lebih tiga tahun.

Terbaru, Kim Suyeon Girls Planet 999 secara resmi menjadi member ketujuh Billlie dengan mengganti namanya menjadi Sheon. Saat ini, Billlie masih dalam masa promosi usai melakukan debut lewat lagu RING X RING dengan formasi grup enam member. Sheon Billlie dipastikan akan debut pada perilisan album mendatang.

Baca Juga: 9 Member Kep1er, Girlband Jebolan Survival Show Girls Planet 999

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...