10 Fakta Won Jin Ah, Aktris Drama Hellbound Gak Lulus Kuliah

Image title
25 November 2021, 16:27
Won Jin Ah
Esquire Korea
Won Jin Ah

ZIGI – Won Jin Ah baru saja menampilkan akting ciamiknya dalam drama Hellbound dengan memerankan karakter Song So Hyun. Kini, fakta Won Jin Ah mulai dicari banyak orang, karena sosok aktris kelahiran 1991 ini masih belum terdengar familiar.

Resmi debut akting sejak 2015, Won Jin Ah telah membintangi sederet judul drama dan film sebagai karakter pendukung hingga pemeran utama. Tak hanya itu, wanita 30 tahun ini telah membuktikan bahwa dia bisa memainkan jenis peran apapun. Yuk kenalan dengan bintang drama Hellbound dengan membaca 10 fakta Won Jin Ah lewat artikel di bawah ini!

Baca Juga: Penjelasan Ending Drama Hellbound, Season 2 Tanda Tanya

1. Won Jin Ah Debut Akting di Umur 24 Tahun

Won Jin Ah
Photo : Naver
Won Jin Ah

Won Jin Ah resmi melakukan debut pada 2015 ketika usianya masih 24 tahun. Proyek akting perdananya ditandai dengan perannya sebagai cameo di film pendek The Chosen: Forbidden Cave.

Setelah lolos audisi, Won Jin Ah kembali membintangi film Now Playing (2015). Dia kemudian mendapatkan peran kecil dalam film The Age of Shadows (2016). Sosoknya mulai dikenal usai memerankan karakter gadis Korea Utara di film Steel Rain (2017). 

2. Won Jin Ah Tidak Lulus Kuliah

Won Jin Ah
Photo : Naver
Won Jin Ah

Sebelum banting setir menjadi aktris, Won Jin Ah memutuskan untuk berhenti kuliah dari Hoseo University jurusan Culture Planning. Awalnya, dia sudah sering mengikuti audisi-audisi casting tapi selalu gagal. 

Dulu, Won Jin Ah tidak hanya aktif sebagai mahasiswa tapi juga melakukan serangkaian pekerjaan samping untuk menghidupi keluarga. Akhirnya, orang tua meminta Won Jin Ah untuk pindah ke Seoul agar memiliki lebih banyak kesempatan untuk berkarier di industri hiburan.

3. Kesuksesan Drama Rain or Shine (2018) Dibintangi Won Jin Ah dan Junho 2PM

Won Jin Ah dan Junho 2PM
Photo : Elle Magazine
Won Jin Ah dan Junho 2PM

Debut Won Jin Ah di layar kaca ditandai lewat drama Rain or Shine atau Just Between Lovers yang dibintanginya bersama Junho 2PM. Kala itu, Won Jin Ah langsung didaulat sebagai pemeran utama wanita.

Dalam sebuah wawancara, sutradara drama Rain or Shine mengungkap bahwa Won Jin Ah berhasil mengalahkan 120 artis pendatang baru yang lain untuk mendapatkan peran utama wanita saat melakukan audisi.

“Sejak awal, kami menginginkan aktris pendatang baru untuk menjadi pemeran utama wanita (drama Rain or Shine). Kami ingin membawa perspektif yang segar untuk peran tersebut. Kami bertemu dengan sekitar 120 aktris rookie, dan Won Jin Ah benar-benar menarik perhatian kami. Dia memiliki pesona alami sesuai dengan citra yang kami tuju,” kata sang sutradara pada 2018.

 

4. Won Jin Ah dan Soo Ae Disebut Mirip

Won Jin Ah dan Soo Ae
Photo : Berbagai Sumber
Won Jin Ah dan Soo Ae

Wajah Won Jin Ah seringi disebut mirip dengan aktris Soo Ae. Jika menjajarkan foto keduanya, Won Jin Ah dan Soo Ae punya beberapa fitur wajah yang sama. Terutama pada bagian mata dan cara senyum. Menanggapi soal kemiripannya dengan Soo Ae, Won Jin Ah mengaku merasa terbebani.

“Itu sangat memalukan, dan aku merasa menyesal dan terbebani. Soo Ae adalah objek kekaguman dan lambang kecantikan. Aku merasa menyesal karena tahu bahwa aku akan gagal (darinya). Sepertinya, orang memandangku seperti itu bukan karena kami mirip, tetapi karena ekspresi wajah kami, cara kami berbicara, dan suasana dalam suara kami,” kata Won Jin Ah.

5. Gosip Pacaran Won Jin  Ah dan Choi Jae Hwan

Won Jin Ah dan Choi Jae Hwan
Photo : Naver
Won Jin Ah dan Choi Jae Hwan

Pada Juni 2019, Won Jin Ah terseret rumor pacaran dengan Choi Jae Hwan. Kala itu, keduanya disebut terlibat cinlok alias cinta lokasi saat membintangi film Long Live The King (2019).

Gosip tersebut kemudian dibantah langsung oleh Choi Jae Hwan melalui sebuah postingan di akun Instagram pribadinya. Lalu dia juga mengunggah foto tangkapan layar artikel yang menyebutnya pacaran dengan Won Jin Ah. Dalam caption, Choi Jae Hwan menegaskan bahwa hubungannya dengan Won Jin Ah hanya sebatas rekan kerja. 

6. Lawan Main Won Jin Ah

Won Jin Ah, Rowoon SF9, dan Ji Chang Wook
Photo : Berbagai Sumber
Won Jin Ah, Rowoon SF9, dan Ji Chang Wook

Selama enam tahun berkarier, Won Jin Ah kerap dipasangkan dengan aktor kecintaan publik dalam drama yang dibintangi. Pada 2018, Won Jin Ah dipasangkan dengan Lee Dong Wook di drama Life.

Kemudian Won Jin Ah pernah beradu akting dengan Ji Chang Wook untuk drama Melting Me Softly (2019). Won Jin Ah juga sempat beradu akting dengan Ryu Jun Yeol dalam film layar lebar berjudul Money (2019). 

Pada awal 2021 ini, Won Jin Ah perdana dipasangkan dengan aktor yang jauh lebih muda darinya, Rowoon SF9 di drama She Would Never Know (2021). Selain itu, ia juga kembali dipertemukan dengan aktor Lee Hyun Wook dalam drama tersebut. Sebelumnya, Won Jin Ah dan Lee Hyun Wook pernah terlibat dalam film yang sama, berjudul No Tomorrow (2016).

7. Won Jin Ah dan Lee Je Hoon Jadi Model MV Lagu Only - Lee Hi

Lee Je Hoon dan Won Jin Ah
Photo : AOMG
Lee Je Hoon dan Won Jin Ah

Pada Agustus 2021, Won Jin Ah dan Lee Je Hoon digaet menjadi model video klip lagu Only milik Lee Hi. Dengan suasana sedih, lagu ini menceritakan tentang pasangan hidup yang tumbuh bersama dari muda hingga tua.

MV lagu Only dibuat bak drama Korea, yang membuat para penonton hanyut dalam perasaan. Selain itu, chemistry Won Jin Ah dan Lee Je Hoon sukses bikin baper. Kebetulan keduanya belum pernah dipertemukan dalam proyek akting yang sama.

 

8. Akting Won Jin Ah di Drama Hellbound

Song So Hyun (Won Jin Ah)
Photo : Netflix Korea
Song So Hyun (Won Jin Ah)

Won Jin Ah masuk dalam jajaran pemain drama Hellbound. Dia memerankan karakter Song So Hyun, istri dari Bae Young Jae (Park Jung Min). Untuk pertama kalinya, Won Jin Ah berperan sebagai seorang ibu. 

Kini drama Hellbound menjadi bahan perbincangan bahkan menggeser posisi Squid Game sebagai tayangan yang paling banyak ditonton di Netflix. Drama Hellbound sendiri menceritakan tentang makhluk dari negara serta multitafsir manusia terhadap sebuah keyakinan. 

9. Won Jin Ah Dikonfirmasi Main Film Bareng D.O EXO

Won Jin Ah dan D.O EXO
Photo : Naver
Won Jin Ah dan D.O EXO

Won Jin Ah dikonfirmasi membintangi film Secret dan telah memulai syuting. Secret merupakan remake dari film Taiwan yang tayang tahun 2008 dengan judul yang sama.

Film ini menceritakan seorang jenius piano yang pindah ke sekolah baru dan bertemu dengan seorang gadis yang bermain piano di kelas musik lama.

D.O EXO akan memerankan tokoh Ye Xiang Lun, yang pada film aslinya diperankan oleh Jay Chou. Kemudian Won Jin Ah akan berperan sebagai pemeran utama wanita, bernama Lu Xiao Yu, yang pada versi aslinya diperankan oleh Gwei Lun Mei. Film Secret rencananya akan dirilis tahun 2022 mendatang.

10. Biodata Won Jin Ah

Won Jin Ah
Photo : Esquire Korea
Won Jin Ah

  • Nama lengkap: Won Jin Ah
  • Tempat, tanggal lahir: Cheonan, 29 Maret 1991
  • Umur: 30 tahun (31 tahun usia Korea)
  • Tahun aktif: 2015-sekarang
  • Agensi: Yooborn Company
  • Pendidikan: Cheonan Girls' High School, Hoseo University Jurusan Culture Planning
  • Keluarga: Ayah, ibu, dua adik laki-laki
  • Akun Instagram: @j0i3n2a9

Sementara itu, penampilan terbaru Won Jin Ah dapat disaksikan di drama Hellbound yang kini tayang eksklusif di Netflix. Fakta-fakta Won Jin Ah ternyata sangat menarik ya guys!

Baca Juga: Sinopsis dan Link Nonton Drama Hellbound Episode 1-6 Sub Indo

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...