Kontroversi Channel YouTube Sojang, Fitnah V BTS hingga aespa Oplas
ZIGI – Channel YouTube Sojang banyak dicari setelah V BTS berencana akan melakukan tuntutan hukum kepada pemilik akun. Selain dirinya yang terkena fitnah, V BTS juga melihat banyak artis dan idol yang dirugikan oleh video yang dibuat channel tersebut seperti TXT, aespa, hingga Joy Red Velvet.
Meskipun Sojang terbilang baru, tapi channel tersebut ramai dikunjungi oleh netizen. Simak fakta tentang channel YouTube Sojang dan perseteruannya dengan para idol mulai dari V BTS, aespa, hingga TXT.
Fakta Channel YouTube Sojang, Berseteru Dengan V BTS
Channel YouTube Sojang pertama kali dibuat pada 10 April 2021. Hingga kini akun tersebut telah memiliki 33 video dengan 14,7 ribu subscriber. Total seluruh videonya telah ditonton lebih dari 16 juta kali. Terbaru, ia menyebarkan rumor bahwa V BTS mabuk selama membuat Instagram Story pada Minggu, 19 Desember 2021. Hal ini membuat pemilik nama asli Kim Taehyung tersebut geram dan berencana untuk menindal channel ini secara hukum.
Sojang pertama kali membahas soal V BTS pada video yang diunggah tanggal 14 Oktober 2021. Sehari sebelumnya, V kedapatan pergi ke pameran seni. Ia didampingi oleh putri presiden Paradise Group. Foto tersebut menyebar dan membuat rumor kencan di antara keduanya, meski HYBE Lables lantas mengklarifikasi info tersebut salah.
Pada saat BTS membuka akun instagram untuk pertama kali, Sojang kemudian membuat video dengan subyek V BTS. Kali ini ia menulis bahwa putri konglomerat yang diduga memiliki hubungan dengan sang idol tersebut langsung memfollow akun Instagram V dengan nama @thv. Sojang juga menyebarkan rumor second account milik V yang mengikuti akun Instagram dari anak pemilik Paradise Group tersebut.
Pemilik channel juga menyinggung tentang hubungan antara V BTS dengan Jennie Blackpink. V memang sempat mengikuti akun Jennie secara tidak sengaja. Sojang menekankan bahwa V memiliki akun pribadi sebelum akun @thv. Second account V (diduga bernama @tebrov) juga mengikuti akun Jennie Blackpink.
Bahkan menurut Sojang, ada kemungkinan Jennie Blackpink, V BTS, dan putri konglomerat tersebut saling kenal karena pernah berada di acara yang sama. Hal ini membuat netizen berspekulasi tentang kisah cinta dari V BTS.
Selain V, Sojang juga menyinggung soal RM hingga rumor kisah cinta Jimin BTS. Video yang dibuatnya ditonton ratusan ribu kali.
Channel YouTube Sojang Singgung aespa Hingga The Boyz yang Lakukan Oplas
Video yang paling banyak ditonton di channel YouTube Sojang adalah video dari Winter aespa yang diunggah 27 Oktober 2021. Kali ini video tersebut membalas tentang kemungkinan Winter melakukan operasi plastik di bagian hidung. Ia menyertakan foto lama Winter sebelum debut. Total, video tersebut telah ditonton sebanyak lebih dari 2,6 juta kali.
Tidak hanya Winter, Karina aespa pun mengalami hal yang sama. Dalam video berdurasi 2:36 menit tersebut, Sojang menjelaskan tentang perbedaan wajah antara Karina saat debut dan predebut. Pemiliki channel memasukkan yang diduga foto lama Karina. Video tersebut ditonton lebih dari 1,3 juta kali.
Selain member aespa, Sojang juga menyinggung soal kemungkinan oplas Juyeon dan Younghoon The Boyz, begitu juga dengan Rowoon SF9, Chan Jun Ho X1, para member IVE seperti Gaeul dan Jang Won Young, hingga Bona WJSN.
Channel YouTube Sojang Kerap Komentari Berita Idol
Tidak hanya membuat berita tentang siapa saja selebriti yang diduga jalani operasi plastik, Sojang juga sering berkomentar tentang berita idol yang ramai diperbicangkan. Ia pernah membuat video tentang kepribadiaan Beomgyu TXT yang disebut sering mengabaikan penggemar.
Sojang juga pernah membuat rumor tentang mantan kekasih Park Jihoon Wanna One yang berprofesi sebagai pembawa acara streaming. Ia juga secara khusus membahas rumor kencan antara Jungwoo NCT 127 dengan Karina aespa. Begitu juga dengan mantan kekasih Lia ITZY yang ikut dalam Show Me The Money 10.
Pemilik channel juga sempat membahas tentang rumor kencan antara Suga BTS dan IU. Keduanya memang sempat berkolaborasi dalam lagu Eight yang rilis pada 7 Mei 2020.
Kabar tentang foto Joy Red Velvet dan Crush yang bocor juga dibuat oleh sang pemilik akun. Sojang bahkan memfitnah Joy Red Velvet memiliki masalah dengan aespa. Hal ini bermula dari second account Joy yang diduga bernama @dcjoygall.
Dalam akun tersebut Joy memfollow banyak orang, termasuk member NCT dan senioranya di SM Entertainment. Namun ia tidak mengikuti akun Instagram aespa. Sojang pun berpekulasi ada masalah antara Joy Red Velvet dengan aespa.
Hingga kini gugatan yang rencananya dilakukan V BTS terhadap channel YouTube Sojang telah mendapat banyak sambutan luas dari netizen. Banyak fans berharap akun-akun yang menyebar rumor tidak benar tentang idol mulai dari aespa, TXT, hingga Joy Red Velvet bisa jera.