Jiyeon T-ara Umumkan Pernikahan dengan Atlet Baseball, Ini Sosoknya

Image title
10 Februari 2022, 23:07
Jiyeon
Instagram/@jiyeon2__
Jiyeon

ZIGI – Kabar gembira datang dari aktris sekaligus penyanyi Korea, Park Jiyeon atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Jiyeon T-ara.

Wanita berusia 28 tahun ini baru saja mengumumkan akan segera menikah dengan kekasihnya, Hwang Jae Gyun yang merupakan atlet baseball.

Melalui akun Instagram @jiyeon2__ pada Kamis, 10 Februari 2022, ia menulis sepucuk surat pengumuman tersebut yang sukses bikin penggemar terkejut. Berikut ini adalah isi surat Jiyeon T-ara yang tidak lama lagi bakal melepas masa lajang. Keep scrolling!

Baca Juga: Profil dan Biodata Hwang Ui Jo: Karier Sepak Bola, Pacar Hyomin T-ARA

Bertemu dengan Hwang Jae Gyun Tahun Lalu

Jiyeon dan Hwang Jae Gyun
Photo : Instagram/@jiyeon2__
Jiyeon dan Hwang Jae Gyun

Jiyeon T-ara mengunggah foto surat yang ditulis tangan untuk para penggemarnya. Jiyeon mengaku sudah cukup yakin dengan keputusannya mengingat ia sudah cukup lama berkarier di dunia hiburan dan telah melalui berbagai rintangan dalam perjalanan.

"Halo, ini Jiyeon. Ada cerita yang ingin saya sampaikan langsung kepada penggemar saya, jadi saya memiliki keberanian untuk menulis ini. Saya debut di usia remaja, dan waktu telah berlalu dan saya sudah berusia 30-an. Setelah debut ketika saya masih muda dan takut akan segalanya, ketika saya menarik diri dari kecemasan di usia remaja dan bahkan di usia 20-an, ketika saya ingin menyerah dalam waktu yang sulit, Anda selalu mengulurkan tangan dan memeluk saya diam-diam,” tulis Jiyeon memulai suratnya dikutip Zigi.id dari Allkpop, Kamis, 10 Februari 2022.

Dia mengucapkan terima kasih kepada penggemar yang telah menyemangatinya hingga berhasil melewati terowongan panjang hingga hari ini. Jiyeon menyebut, sang pacar Hwang Jae Gyun ia temui tahun lalu melalui seorang kenalan dan bertemu dengan perasaan yang baik.

“Saya berjanji untuk menikah di musim dingin mendatang dengan pacar yang seperti hadiah dalam hidup saya, yang selalu merawat saya, menghargai saya, dan mengajari saya bahwa kebahagiaan itu ada. Aku akan menjalani kehidupan yang indah dan bahagia dengan pacar yang dapat diandalkan yang dengan kuat memelukku ketika aku tidak stabil dan memberiku bahu untuk bersandar,” tambah Jiyeon.

Meski membagikan kabar bahagia, Jiyeon merasa khawatir dengan penggemar yang mungkin akan terkejut mendengar berita yang tiba-tiba tersebut. Dia juga mengaku sangat gugup ketika menyampaikan rencana masa depan melalui sebuah surat.

“Saya akan terus membalas Anda dengan citra yang baik di masa depan atas dukungan dan cinta yang dikirimkan para penggemar. Terima kasih, dan aku mencintaimu," tutup Jiyeon.

Siapa Hwang Jae Gyun?

Jiyeon dan Hwang Jae Gyun
Photo : Instagram/@jiyeon2__
Jiyeon dan Hwang Jae Gyun

Hwang Jae Gyun adalah pemain baseball profesional berkebangsaan Korea Selatan yang lahir pada 28 Juli 1987. Dia bermain untuk tim KT Wiz dari Liga KBO dan sebelumnya bermain untuk Hyundai Unicorns, Nexen Heroes, dan Lotte Giants. 

Debut Hwang di Liga KBO dimulai pada tahun 2007 ketika memperkuat tim Hyundai Unicorns. Setelah itu, ia berlabuh ke tim Nexen Heroes sejak tahun 2008–2010. Perjalanan kariernya kemudian dilanjutkan ke tim Lotte Giants dari 2010 hingga musim 2016.

Tidak hanya bermain di dalam negeri, pada Oktober 2015, Hwang meminta Lotte Giants agar mengirimnya ke Major League Baseball (MLB) di Amerika Serikat. Di negeri Paman Sam itulah, Hwang bergabung dengan tim San Francisco Giants.

Setelah melanglang buana di berbagai liga baseball, pada 12 November 2017, Hwang resmi menandatangani kontrak selama empat tahun dengan KT Wiz. Ketika itu, ia bergabung dengan tim tersebut dengan nilai kontrak mencapai $7,9 juta  (Rp114 miliar).

Baca Juga: Kisah Cinta Soyeon eks T-ARA dan Cho Yu Min, Menikah November 2022

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...