Bentuk Dukungan Ryu Jun Yeol untuk Hyeri Girl's Day di Drama Moonshine

Image title
24 Februari 2022, 09:50
Hyeri Girls Day
StarNews
Hyeri Girls Day

ZIGI – Hyeri Girl’s dan Ryu Jun Yeol memasuki tahun kelima pacaran di 2022. Terbaru, sang aktris mengungkap bentuk dukungan dari sang kekasih untuk penampilannya dalam drama terbaru bertajuk Moonshine.

Pada 22 Februari 2022 lalu, drama Moonshine dibintangi Hyeri Girl’s Day dan Yoo Seung Ho resmi rampung. Dalam sebuah wawancara terbaru, Hyeri memberikan kabar terkini soal hubungannya dengan Ryu Jun Yeol yang masih langgeng hingga sekarang. Yuk simak artikelnya di bawah ini!

Baca Juga: Rahasia Hyeri Girl's Day dan 6 Artis Korea Langgeng Pacaran

Hyeri Girl’s Day Akui Masih Sulit Bahas Ryu Jun Yeol di Hadapan Publik

Ryu Jun Yeol dan Hyeri Girl’s Day
Photo : Naver
Ryu Jun Yeol dan Hyeri Girl’s Day

Meski sudah go public pacaran sejak tahun 2017, Hyeri Girl’s Day cukup jarang membahas Ryu Jun Yeol saat melakukan wawancara dengan awak media. Ingin menjaga privasi, hal serupa juga baru-baru ini dia sampaikan ketika merampungkan drama Moonshine.

“Sebenarnya aku selalu khawatir (tentang pertanyaan ini). Selalu sulit untuk menjawab pertanyaan tentang dia (Ryu Jun Yeol),” kata Hyeri Girl’s Day pada 22 Februari 2022 lalu.

Hyeri Girl’s Day Ungkap Bentuk Dukungan dari Ryu Jun Yeol untuk Drama Moonshine

Drama Moonshine
Photo : KBS
Drama Moonshine

Lalu Hyeri Girl’s Day menyebutkan bahwa dia banyak mendapat dukungan dari Ryu Jun Yeol. Aktris kelahiran 1994 itu bahkan menyebut sang pacar sangat menikmati drama Moonshine.

 

Sebagai informasi, drama Moonshine yang tayang ari 20 Desember 2021 hingga 22 Februari 2022 di KBS. Memiliki genre sageuk, menceritakan tentang era Joseon memiliki larangan alkohol yang ketat. Hyeri berperan sebagai Kang Ro Seo, yang menjual alkohol secara ilegal.

“Ia (Ryu Jun Yeol) mendukung dan menyemangatiku. Jadi aku sangat berterima kasih. Ia juga menikmati drama ini (Moonshine), yang memberikanku banyak energi,” kata Hyeri Girl’s Day.

Alasan Hyeri Girl’s Day Jarang Bahas Ryu Jun Yeol

Hyeri Girls Day dan Ryu Jun Yeol
Photo : tvN
Hyeri Girls Day dan Ryu Jun Yeol

Kilas balik ke tahun 2019, Hyeri Girl’s Day sempat mengutarakan ketidaknyamannya membahas kehidupan pribadi. Dia jauh lebih antusias menjawab pertanyan yang berhubungan dengan karier.

Masih dalam wawancara yang sama, Hyeri membeberkan bahwa terkadang dia merasa kecewa saat topik pembicaraan serius malah berbalik arah menjadi mengulik soal hubungan asmaranya. 

"Sejujurnya, bukan karena aku tidak menduga pertanyaan (tentang hubungan dengan Ryu Jun Yeol) akan muncul dalam wawancara, tapi aku merasa sedikit terluka ketika fokus dari topik yang tengah aku bicarakan seketika berubah (ke topik pacaran). Aku berpikir, ‘Setelah aku berbicara selama satu jam, tapi judul (dari artikel) dapat berubah begitu saja?’,” kata Hyeri, dengan nada bercanda.

Sementara itu, Hyeri Girl’s Day juga sempat menceritakan bentuk dukungan Ryu Jun Yeol saat dirinya membintangi drama My Roomate is a Gumiho tahun 2021 lalu. Resmi mermapungkan drama Moonshine, hubungan Hyeri dan Ryu Jun Yeol pacaran masih langgeng hingga sekarang.

Baca Juga: Sinopsis dan Jadwal Nonton Drama Moonshine Episode 1-16 Sub Indo

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...