Beredar Foto Aktor Choi Hyun Wook di Kelab Malam, Tuai Pro Kontra

Image title
15 Agustus 2022, 11:21
Choi Hyun Wook
Instagram @choi_hyunwook
Choi Hyun Wook

ZIGI – Choi Hyun Wook adalah aktor muda yang naik daun berkat drama Twenty Five Twenty One (2022). Baru-baru ini salah satu netizen di komunitas online Nate Pann mengaku melihat selebriti kelahiran 30 Januari 2002 ini di klub malam. Dalam kesaksian netizen tersebut, Choi Hyun Wook bersama seorang wanita. 

Namun kabar soal Choi Hyun Wook terlihat di klub malam menuai pro-kontra di kalangan netizen Korea Selatan. Simak berita lengkapnya di bawah ini.

Baca juga: Profil dan Biodata Choi Hyun Wook: Umur, Karier, Agama, Pacar, Akun IG

Choi Hyun Wook Terlihat di Klub Malam Bersama Seorang Wanita

Choi Hyun Wook di klub malam
Photo : Koreaboo
Choi Hyun Wook di klub malam

Pemeran karakter Moon Ji Woong di Twenty Five Twenty One terlihat di klub malam bernama Jack Livin’ daerah Sinsa-dong, Seoul. Melansir dari Koreaboo pada Senin, 15 Agustus 2022, klub tersebut dikenal dengan suasana ala tongkrongan anak hip-hop. 

Dalam pengakuan saksi, ia melihat Choi Hyun Wook akrab dengan salah satu staf bar dan bahkan beberapa kali berfoto bersama. Pada postingan-an  di komunitas online Nate Pann sang pengunggah turut menyindir kelakuan aktor tersebut.

“Rasanya sangat seksi melihat dia merokok. Jika aku sering datang (ke klub ini), apakah aku bisa dekat dengannya?” tulis Original Post (OP). 

Tidak berhenti di situ, OP juga melihat Choi Hyun Wook terlihat bersama dengan seorang wanita, “tapi pada akhirnya aku melihatnya pergi bersama kakak cantik dengan dada besar dan memiliki tato. Aku benar-benar cemburu. Aku hanya sedang kagum karena pertama kali melihat selebriti.” 

Dari foto yang beredar, tampak Choi Hyun Wook yang tengah bersenang-senang di klub. Ia memakai baju santai dengan outer biru muda dipadu kaos bewarna putih. Tidak terlihat dirinya sedang bersama seorang wanita seperti yang disebutkan di atas.

Hingga kini tidak diketahui identitas perempuan yang pergi bersama lawan main Bona WJSN tersebut. OP juga tidak memberikan keterangan apakah pasangan Choi Hyun Wook adalah sesama selebriti atau bukan. 

Unggahan Tentang Choi Hyun Wook di Klub Malam Tuai Banyak Reaksi

Choi Hyun Wook
Photo : Cosmopolitan
Choi Hyun Wook

Konten mengenai kabar Choi Hyun Wook tengah berada di klub malam menuai pro kontra di kalangan netizen.  Ada yang menganggapnya wajar, mengingat ia sudah berusia legal tapi ada juga yang menyayangkan citra sang aktor. 

”Setidaknya bagiku, dia adalah aktor yang baru naik daun. Tapi ia memilih berkeliaran seperti itu? Pasti banyak yang mengenalinya dari drama Twenty Five Twenty One, tapi Choi Hyun Wook tidak berhati-hati. Citra adalah hal penting bagi selebriti,” pendapat salah satu warganet Korsel mengenai kabar tersebut. 

Dia juga terkenal karena bersikap apa adanya,” tambah yang lain.

”Apakah sang pengunggah ini berupaya untuk menyindir dirinya? LOL, sangat lucu,” komentar K-Netz setelah melihat unggahan mengenai Choi Hyun Wook.

Baca juga: Bukti Kim Tae Ri Gagal Move On dari Na Hee Do Twenty Five Twenty One

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...