4 Fakta Pernikahan Ma Dong Seok dan Ye Jung Hwa, Beda Usia 17 Tahun
ZIGI – Aktor Ma Dong Seok membuat publik terkejut dengan pengumuman pernikahannya. Pemeran di The Roundup ini umumkan pernikahannya ketika menerima penghargaan di ajang penghargaan Beautiful Artist Awards ke-12 pada Kamis, 20 Oktober 2022.
Ma Dong Seok sebelumnya sudah umumkan keinginannya menikah dengan Ye Jung Hwa pada 2019 silam. Berikut fakta-fakta pernikahan Ma Dong Seok dan Ye Jung Hwa. Yuk simak ulasannya di bawah ini!
Baca Juga: Scene Ma Dong Seok di Eternals Minim, Warga Korsel Kecewa
1. Menikah Sejak 2021
Melansir dari Koreaboo, Ma Dong Seok sudah mendaftarkan pernikahannya dengan Ye Jung Hwa sejak 2021 lalu. Aktor kelahiran 1971 ini memang sudah umumkan keinginannnya untuk menikahi kekasihnya tersebut sejak 2019 lalu.
Ma Dong Seok dan Ye Jung Hwa pertama kali umumkan hubungan mereka pada 2016 silam. Ye Jung Hwa sendiri bukan dari kalangan artis yang banyak bintangi drama namun ia sering muncul di acara TV karena visualnya yang menarik sebagai pelatih kebugaran.
2. Sebut Ye Jung Hwa Sebagai Istri
{
Tanpa terlihat merayakan pesta pernikahan, Ma Dong Seok secara mengejutkan menyebut nama istrinya di hadapan publik ketika menerima penghargaan di Beautiful Artist Awards ke-12 yang diselenggarakan pada Kamis, 20 Oktober 2022.
Awalnya Ma Dong Seok mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang telah diberikan. Di sisi lain, pemeran di Ordinary People ini juga turut mengucapkan rasa bangganya dengan berterima kasih kepada sang istri.
“Saya akan membalas Anda dengan energi yang lebih baik dan film aksi yang lebih menyenangkan dan menyegarkan. Terim kasih kepara rekan-rekan saya di The Roundup dan kepada istri saya, Ye Jung Hwa,” ujar Do Mong Seok.
3. Agensi Buka Suara
Usai Ma Dong Seok menyebut Ye Jung Hwa sebagai istrinya ketika lantas membuat publik heboh. Perihal kehebohan ini, agensi langsung buka suara dan mengiyakan pernikahan Ma Dong Seok dan Ye Jung Hwa.
“Betul sekali. Mereka mendaftarkan pernikahan mereka tahun lalu dan saat ini adalah pasangan yang sudah menikah,” ujar perwakilan Big Punch Entertainment.
4. Belum Adakan Upacara Pernikahan
Meskipun sudah mendaftarkan pernikahan, Ma Dong Seok dan Ye Jung Hwa belum mengadakan upacara pernikahan karena kesibukan mereka masing-masing.
“Jadwal mereka sibuk sehingga mereka berencana untuk mengadakan upacara pernikahan dalam waktu dekat,” ujar Big Punch Entertainment.
Demikian fakta-fakta pernikahan Ma Dong Seok dan Ye Jung Hwa yang mengejutkan publik karena tidak ada kabar sebelumnya. Ma Dong Seok menikahi kekasihnya yang terpaut usia 17 tahun.
Baca Juga: 7 Seleb Korea Diharap Menikah di 2022, Ada Hyun Bin dan Son Ye Jin
