TikTokers Noah Dikecam Sebut Minji NewJeans Sebagai Tipe Idealnya

Image title
4 November 2022, 11:13
Influencer Noah, Minji NewJeans
Berbagai Sumber
Influencer Noah, Minji NewJeans

ZIGI – TikTokers asal Korea Selatan, Noah terima kecaman setelah menyebut kriteria idealnya adalah Minji NewJeans. Noah dinilai tidak pantas memilih Minji NewJeans sebagai kriteria idealnya karena masih di bawah umur.

Noah menyebutkan nama Minji sebagai sosok wanita idaman yang ingin dikencaninya ketika berada di program YouTube LOOKGATING yang bertajuk Female K-IDOL Look-Alike Blind Date. Yuk simak ulasan selengkapnya di bawah ini!

Baca Juga: Rumor Minji NewJeans Tolak Tawaran Lee Soo Man Jadi Center Grup SM

TikTokers Korea Noah Pilih Minji NewJeans Sebagai Wanita Impian

Noah di acara LOOKGATIING
Photo : YouTube/LOOKGATIING
Noah di acara LOOKGATIING

Infuencer asal Korea Selatan, Noah membintangi program YouTube LOOKGATING yang bertajuk Female K-IDOL look-Alike Blind Date pada awal Oktober 2022. Program dari LookGating ini merupakan acara yang menghadirkan tamu berbeda diminta untuk memilih kencan buta dengan orang yang memiliki kemiripan dengan selebriti.

Dalam episode ini, acara tersebut mengacu pada orang-orang yang dinilai mirip dengan gaya dari idol generasi 4 seperti IVE, aespa, NewJeans hingga LE SSERAFIM.

Awalnya, Noah menyebutkan tipe idealnya adalah mereka yang mirip dengan idol sekaligus aktris Kim Sejeong. Noah menyukai pemeran Business Proposal tersebut karena memiliki pesona yang berbeda sebagai seorang artis.

Seorang PD (Program Director) bertanya tipe kriteria yang menurut Noah terlihat bijaksana, TikTokers berusia 26 tahun ini kemudian memilih Minji NewJeans.

“Aku merasa dia (Minji NewJeans) tipe idealku. Dia membuatku bersemangat,” ujar Noah dilansir dari Koreaboo pada Jumat, 4 November 2022.

Setelah itu, Noah melihat beberapa gadis yang memiliki gaya yang berbeda dan sempat mengobrol dengan mereka. Akhirnya selebgram dengan jumlah pengikut lebih dari 900 ribu followers ini menjatuhkan pilihan kepada wanita bernama Jung Semi.

Usai melihat wajah Jung Semi, Noah terlihat lebih bersemangat lantaran wanita berusia 25 tahun tersebut memiliki kemiripan dengan Minji NewJeans.

Noah Dikecam Sebut Tipe Ideal Minji NewJeans

Komentar soal Noah pilih Minji NewJeans
Photo : Twitter
Komentar soal Noah pilih Minji NewJeans

Usai melihat tayangan tersebut, penggemar NewJeans langsung ramai menyuarakan kritikannya di media sosial. Mereka menilai, Noah yang berusia 26 tahun dinilai tidak pantas memilih Minji NewJeans yang masih di bawah umur.

Minji NewJeans diketahui masih berusia 18 tahun berdasarkan perhitungan internasional. Sementara di Korea Selatan, gadis yang sudah dianggap dewasa mayoritas berusia 20 tahun.

Video pria dewasa yang mengatakan bahwa anggota NewJeans adalah tipe idealnya, segera penjarakan," komentar netizen.

Narasi apa? Tidakkah menurutmu aneh bawa seseorang berusia pertengahan dua pilihan memiliki seseorang yang baru berusia 18 tahun ini sebagai tipe ideal mereka?” timpal netizen lain.

Dia 27 tahun sekarang mengatakan bahwa seorang anak berusia 18 tahun membuatnya bersemangat, saya benar-benar membenci pria,” komentar netizen lain.

Influencer Korea, Noah terima beragam kecaman dari penggemar NewJeans ketika menghadiri acara Female K-IDOL Look-Alike Blind Date karena memilih Minji NewJeans yang masih di bawah umur.

Baca Juga: Kronologi K-Netz Tuding Member NewJeans Plagiat Logo WJSN

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...