Nonton Under The Queen's Umbrella Episode 7, Ratu Diminta Turun Takhta

Image title
5 November 2022, 18:30
Under the Queens Umbrella
tvN
Under the Queens Umbrella

ZIGI – Drama Under The Queen’s Umbrella episode 7 hadir kembali pada Sabtu, 5 November 2022. Istana menjadi kacau usai kematian Putra Mahkota, para menteri pun meminta Raja untuk segera menurunkan Ratu (Kim Hye Soo) karena dianggap tidak kompeten. 

Sementara itu Pangeran Seongnam (Moon Sang Min) diberi misi rahasia oleh Raja untuk membongkar kematian sang kakak. Simak spoiler dan link nonton Under The Queen’s Umbrella episode 7 sub Indo di bawah ini.

Baca juga: Nonton Under The Queen's Umbrella Episode 6, Siapa Calon Raja Baru?

Recap Under The Queen’s Umbrella Episode 6

Under the Queens Umbrella
Photo : tvN
Under the Queens Umbrella

Kematian Putra Mahkota membuat istana makin gonjang-ganjing. Muncul rumor bahwa Ratu punya peran dalam kematian sang anak sulung yang dicurigai karena racun. Rumor ini dibuat untuk menjatuhkan kedudukan Ratu Im Hwa Ryeong. 

Para selir juga mulai bergerak mengetahui bahwa posisi Putra Mahkota kemungkinan bakal ditentukan berdasarkan pemilihan. Ratu berniat untuk mendidik keempat putra yang tersisa dengan cara sama yang dilalui Putra Mahkota. 

Dalam adegan selanjutnya, diberikan alasan kenapa Pangeran Seongnam harus disingkirkan saat kecil. Kemungkinan, muncul ramalan yang menyebut Putra Mahkota dan Pangeran Seongnam tidak boleh barada di istana karena keduanya punya aura Raja.

Episode 6 juga menunjukan anak Putra Mahkota yang pertama ternyata sengaja dibuat sakit. Lalu terbongkar Selir Hwang adalah orang yang meracuni Putra Mahkota hingga memperparah penyakitnya. 

Ratu Im Hwa Ryeong bakal diinterogasi karena diduga sebagai orang yang membunuh Putra Mahkota. Ibu Suri juga mengetahui bahwa Im Hwa Ryeong bertemu dengan mantan Ratu yang saat ini sudah dibuang.

Spoiler Under The Queen’s Umbrella Episode 7

Under the Queens Umbrella
Photo : Instagram @_sangmxn_
Under the Queens Umbrella

Adegan episode 6 diakhiri dengan kemarahan Ratu melihat cucunya dilukai oleh salah satu dayang. Ia pun menyisir dapur dan mengamuk kepada orang-orang yang berusaha meracun anak Putra Mahkota. 

Raja kemudian bertemu empat mata dengan Pangeran Seongnam. Dengan marah ia memberikan misi untuk memastikan bahwa obat yang pernah ia gunakan tidak jadi penyebab utama Putra Mahkota meninggal. 

Spoiler diakhiri dengan Pangeran Bogeom yang menemui Ibu Suri. Ia meminta bantuan agar bisa jadi kandidat Putra Mahkota meski latar belakang keluarganya tidak kuat. 

Link Nonton Under The Queen’s Umbrella Episode 7 Sub Indo

Drama Under The Queens Umbrella episode 4
Photo : Instagram/@tvn_drama
Drama Under The Queens Umbrella episode 4

Tiap pangeran akhirnya berniat untuk berada di posisi Putra Mahkota. Tonton kelanjutan drama Under the Queen’s Umbrella episode 6 pada Sabtu, 5 November 2022 melalui situs tvN, pada pukul 21.10 KST atau 19.10 WIB. Seperti biasa, jika menikmati melalui situs di atas tidak akan tersedia subtitle bahasa Indonesia. 

Sementara itu, drama Under the Queen’s Umbrella episode 7 sub Indo bisa kamu tonton lewat layanan streaming Netflix, beberapa saat setelah penayangan di Korea Selatan selesai. Drama yang dibintangi Kim Hye Soo, Baek In Hyuk, Moon Sang Min hingga Yoon Sang Hyeon ini menyedot perhatian publik dengan jalan cerita yang intens. 

Baca juga:  Nonton Under The Queen's Umbrella Episode 5, Ratu Dikurung di Istana

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...