Dulu Gratis, Terungkap Alasan Cek Saldo di ATM Link Kena Biaya
ZIGI – Jaringan ATM Link yang tersebar di berbagai tempat di Indonesia memberlakukan aturan baru mulai tanggal 1 Juni 2021. Aturan tersebut adalah tentang biaya cek saldo dan tarik tunai yang sebelumnya gratis.
Akibat hal ini, topik soal ATM Link pun masuk dalam jajaran trending Google pada Jumat, 21 Mei 2021 karena banyaknya publik yang membahas. Seperti apa ketentuan dari aturan baru ini? Adakah keuntungannya buat nasabah? Yuk simak ulasannya di bawah ini sampai habis.
Alasan Enggak Gratis Lagi

Source: Bank BRI
Himpunan bank negara (Himbara) yang terdiri dari Bank Mandiri, BRI, BNI dan BTN sepakat untuk menarik biaya dari nasabahnya yang ingin melakukan transaksi di ATM Link. Oleh karena itu, jika dulu transaksi di ATM Link gratis, kini nasabah harus merelakan sejumlah uang walau hanya sekadar cek saldo.
"Dalam rangka mendukung kenyamanan nasabah bertransaksi maka setiap transaksi cek saldo dan tarik tunai kartu BNI di ATM Bank Himbara (Mandiri, BRI dan BTN) atau ATM dengan tampilan ATM LINK) akan dikenakan biaya," tulis Bank BNI dalam laman resminya dikutip Zigi.id, Jumat, 21 Mei 2021.
Meski begitu, aturan yang mulai berlaku bulan depan ini masih bisa berubah di kemudian hari sesuai dengan kebijakan Himbara.
Rincian Besaran Biaya

Source: Bank BNI
Rincian biaya yang dibebankan hanya untuk cek saldo adalah Rp2.500 per transaksi, sedangkan untuk transaksi tarik tunai sebesar Rp5.000. Nantinya, transaksi ini akan didebet langsung dari rekening nasabah pada saat nasabah melakukan transaksi.
Sementara itu untuk biaya transfer yang dilakukan lewat ATM Link ke bank BUMN lainnya, tetap sama yakni Rp 4.000 per transaksi. Adapun biaya tarif tunai di ATM Link oleh kartu non Bank BUMN sebesar Rp7.500, transfer Rp6.000 sedangkan cek saldo Rp4.000.
Dengan demikian, bagi nasabah Bank Himbara tetap dikenakan biaya yang lebih hemat saat bertransaksi di ATM Link dibandingkan dengan nasabah yang bukan dari bank Himbara.
Tempat Pemberlakuan Biaya Transaksi
Source: Bank BNI
Biaya transaksi ini akan diberlakukan kepada nasabah Bank Himbara (BNI, Mandiri, BRI dan BTN) atau ATM dengan tampilan ATM Link. Bagi nasabah bank milik BUMN itu, bertransaksi di ATM bank lain (selain Bank Himbara atau ATM dengan tampilan ATM Link), maka akan dikenakan biaya transaksi yang saat ini berlaku (Cek saldo Rp 4.000, tarik tunai Rp 7.500 dan transfer Rp 6.500).
Itulah aturan baru buat pengguna Bank Himbara yang selama ini gratis menggunakan ATM Link. Bagaimana pendapatmu soal cek saldo di ATM Link harus bayar?
