7 Rekomendasi Kegiatan Produktif di Rumah Selama PPKM Darurat

Image title
8 Juli 2021, 10:28
Kegiatan di Rumah
pexels.com
Kegiatan di Rumah

ZIGI – Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di Pulau Jawa dan Bali resmi diberlakukan pemerintah demi menekan angka penularan Covid-19. Karena dilarang untuk pergi ke luar untuk urusan tidak penting, banyak di antara kita mulai merasa bosan sehingga harus mencari berbagai kegiatan baru di rumah. 

Ada sederet opsi kegiatan di rumah yang bisa kamu lakukan selama menjalani PPKM agar hari-harimu tetap produktif. Apa saja aktivitas di rumah yang bisa dilakukan selama PPKM Darurat? Simak artikel di bawah ini yang telah dirangkum tim Zigi.id yuk!

Menonton Film

image
Photo : pexels.com

Rasa bosan dan jenuh bisa dikalahkan dengan cara menonton film. Kegiatan yang bisa dilakukan di rumah ini juga mampu menambah wawasan jika kamu memilih film-film informatif dan punya nilai tersendiri. 

Saat ini, kamu bisa menonton film-film menarik lewat berbagai platform legal dengan cara berlangganan seperti Netflix, Disney+ Hotstar, VIU, WeTV, iflix, dan masih banyak lagi.

Olahraga

image
Photo : pexels.com

Work out atau berolahraga ringan di rumah juga bisa jadi opsi kegiatan selama menjalani PPKM Darurat. Selain waktu tidak terbuang sia-sia, kamu juga akan merasakan manfaat kesehatan demi menjaga kebugaran tubuhmu.

Dengan cara ini pula, kamu bisa meningkatkan imun yang saat ini sangat dibutuhkan untuk melawan Covid-19. Kalau bingung bagaimana caranya, kamu bisa kok memanfaatkan YouTube karena banyak tersedia berbagai macam cara work out.

Belajar Memasak

image
Photo : pexels.com

Jika selama ini kamu banyak menghabiskan waktu di luar rumah sehingga tidak punya waktu memasak, PPKM ini dapat dimanfaatkan untuk belajar hal baru. Kamu bisa mulai mempelajari resep-resep mudah yang kini sudah tersedia di Twitter, Instagram hingga YouTube. Selain bisa menambah skill baru, memasak juga bisa membuat hidup kamu lebih hemat dan menghindari jajan di luar. 

Memanfaatkan Kebersamaan dengan Keluarga

image
Photo : pexels.com

Nah buat kamu yang sudah berkeluarga, memanfaatkan waktu PPKM Darurat untuk mempererat ikatan emosional antar anggota keluarga bisa jadi pilihan. Bagi kebanyakan orang, kebersamaan keluarga merupakan satu hal yang jarang dilakukan karena biasanya waktu sudah habis terbuang untuk bekerja dan kesibukan lainnya. PPKM Darurat bisa menjadi hikmah buat kamu yang selama ini merasa kurang waktu kebersamaannya dengan keluarga. 

Work From Home

image
Photo : pexels.com

Kalau cara yang satu ini jelas dilakukan bagi kalian yang sudah bekerja. Buat kamu yang diberi kesempatan bisa melakukan work from home, manfaatkan hal ini sebaik mungkin. Tetapi buat kamu yang terpaksa tidak bisa bekerja di luar rumah, harus mentaati protokol kesehatan dengan ketat. 

Menanam

image
Photo : pexels.com

Semenjak pandemi Covid-19, cukup banyak orang yang menambah hobi baru dengan mulai menanam. Tidak perlu punya lahan besar, kamu bisa memanfaatkan menanam tanaman hidroponik, memakai pot dan yang lainnya.

Selain itu, tanaman yang ingin ditanam juga bisa disesukaikan dengan kebutuhannmu. Kamu bisa memanfaatkan pot atau polybag untuk menanam bunga, jahe, kunyit, sayur atau bahkan membuat bonsai untuk tanaman hias.

Membaca Buku

image
Photo : pexels.com

Terakhir, kegiatan di rumah yang bisa dilakukan selama menjalani PPKM Darurat yaitu membaca buku. 

Membaca buku bisa menambah ilmu, wawasan dan pengetahuan karena buku adalah jendela dunia. Buku apa saja boleh kok kamu baca, seperti novel, buku ilmiah, sejarah, dan masih banyak lagi.

Itulah beberapa kegiatan yang bisa kamu lakukan selama menjalani PPKM Darurat mulai 3 Juli 2021 hingga 20 Juli 2021 untuk Pulau Jawa-Bali. Selamat mencoba!

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...