Memahami 6 Cara Menghilangkan Scabies pada Kucing

Destiara Anggita Putri
12 Oktober 2022, 14:46
Cara Menghilangkan Scabies Pada Kucing
Unsplash
Ilustrasi, kucing.

Sebagai pemilik kucing, pastinya Anda akan memastikan kucing selalu dalam keadaan bersih dan sehat. Namun, terkadang Anda kecolongan sehingga kucing mulai terserang penyakit, termasuk penyakit kulit.

Salah satu penyakit kulit yang sering menyerang kucing adalah scabies. Penyakit ini umumnya disebabkan oleh sejenis tungau atau kutu, yang masuk ke dalam jaringan kulit dan berkembang biak disana.

Jika kucing terkena scabies, mereka akan sering menggaruk-garuk tubuh karena rasa gatal hingga membuat kulitnya kemerah-merahan. Jika Ini terus dilakukan, nantinya akan terjadi perubahan pada wajah dan tubuh kucing yang akan membuat orang lain jijik melihatnya.

Jika kucing Anda terserang penyakit ini, maka harus segera mengambil tindakan. Jika tidak, dikhawatirkan scabies akan menyebar dengan cepat ke seluruh bagian tubuhnya. Tidak hanya itu, bekas garukannya juga akan menimbulkan luka yang membentuk kerak dan menyebabkan terjadinya infeksi parah.

Ada beberapa perawatan yang bisa dilakukan di rumah ntu menghilangkan scabies. Tentunya hal ini memerlukan waktu  dan ketelatenan agar proses penyembuhan berlangsung dengan maksimal.

Berikut ini enam cara menghilangkan scabies pada kucing yang bisa Anda lakukan.

1. Mengisolasi Kucing yang Terkena Scabies

Mengisolasi adalah hal pertama yang harus segera dilakukan bila kucing Anda terkena scabies. Ini karena, jika kucing Anda bersentuhan dengan kucing lainnya, maka kemungkinan besar penyakit scabies tersebut akan tertular ke kucing lain.

Oleh karena itu, Anda perlu menempatkannya di kandang yang terpisah. Tidak hanya itu, pastikan juga memberikan tempat makan dan minum yang berbeda.

Setelah memastikan kucing yang terkena scabies sudah terpisah dengan yang lainnya, segera konsultasi ke dokter hewan untuk mendapatkan penanganan yang tepat. 

2. Mencari Tahu Sumber Tungau

Kucing bisa tertular scabies dari kucing lain atau karena faktor lingkungan. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk mencari tahu sumber tungau kucing Anda berasal.

Ada kemungkinan jika kucing Anda tertular tungau tersebut dari tempat grooming langganan. Atau bisa jadi kucing Anda pernah berinteraksi dengan kucing lainnya yang ternyata memiliki tungau.

Jika memang penyebabnya seperti itu, sebaiknya Anda menghindari tempat tersebut untuk sementara waktu agar tidak menular ke kucing lainnya. 

3. Sterilisasi Kandang

Cara ini juga harus Anda lakukan untuk mengatasi scabies pada kucing. Pastikan Anda juga mensterilisasi seluruh perlengkapan yang ada di kandang seperti tempat makan, tempat minum, kain penghangat, dan lainnya. 

Anda bisa melakukan sterilisasi dengan menggunakan sabun dan air. Namun jika Anda ingin kandang lebih steril maka Anda juga bisa menyemprotkan desinfektan. 

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...