7 Rekomendasi Minuman Khas Korea yang Halal

Anggi Mardiana
13 Oktober 2022, 19:15
minuman khas Korea
Freepik
Ilustrasi, Kopi Dalgona

Nama Korea Selatan, atau yang kerap hanya disebut Korea, bukan hal yang asing di telinga orang Indonesia, seiring dengan penyebaran Hallyu Wave dan K-Pop. Tak hanya dari sisi hiburan, Korea juga dikenal dengan hidangan makanannya yang kini semakin populer. Tak hanya itu, minuman khas Korea pun tak kalah menarik untuk dieksplorasi.

Korea memiliki banyak sekali jenis minuman yang mengandung alkohol, dengan jenis yang paling terkenal tentunya adalah Soju. Namun, minuman khas Korea juga ada yang halal alias non alkohol.

Beberapa minuman khas Korea yang tidak mengandung alkohol ini, membuat kuliner Korea di bidang minuman dikenal di seluruh dunia, dan bisa dinikmati oleh semua orang. Berikut ini, adalah minuman khas Korea non-alkohol yang bisa Anda nikmati.

1. Banana Milk

Minuman ini sering dijumpai saat menonton drama ataupun variety show Korea Selatan. Masyarakat Korea Selatan menyukai minuman banana milk, karena mengingatkan mereka saat masa kecil. Rasanya yang manis dan lezat, membuat minuman ini disukai oleh semua kalangan.

Merek paling terkenal dari banana milk, adalah Binggrae. Namun, jika Anda kesulitan mencari merek ini, minuman ini bisa dibuar sendiri di rumah dengan tiga bahan utama, yakni susu, pisang, dan gula. Campurkan semua bahan dan blender hingga halus. Banana milk pun siap disajikan.

2. Kopi Dalgona

Kopi Dalgona adalah minuman yang dibuat dengan cara mengocok bubuk kopi instan, gula, dan air panas dengan perbandingan yang sama hingga menjadi krim dan kemudian ditambahkan ke dalam susu dingin atau panas. Kadang-kadang, di atasnya ditaburi dengan bubuk kopi, coklat, biskuit hancur, atau madu.

Nama ini berasal dari dalgona, permen gula Korea, karena kemiripan rasa dan penampilan, meskipun kebanyakan kopi dalgona sebenarnya tidak mengandung dalgona.

Minuman ini dipopulerkan melalui media sosial selama pandemi Covid-19, ketika banyak orang menahan diri untuk keluar mulai membuat video mencambuk kopi di rumah, dengan tangan tanpa menggunakan mixer listrik.

3. Teh Yuja

Teh yuja merupakan minuman khas Korea yang unik dan tradisional. Teh Yuja berbahan dasar buah yuja yang membuat teh memiliki perpaduan rasa manis dan pahit. Teh yuja menjadi salah satu minuman favorit masyarakat Korea ketika musim dingin.

Cara penyajiannya yaitu dengan menambahkan buah yuja ke dalam teh. Jika kamu menyukai teh yang manis, kamu bisa menambahkan sedikit madu. Meminum yuja cha akan membantu kamu menyehatkan tubuh.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...