Tidak Semua Berhasil, ini Deretan Artis Korea yang Oplas Tapi Gagal
Artis Korea yang oplas dianggap memiliki standar kecantikan tinggi. Kini operasi plastik di Korea merupakan hal lumrah bagi sejumlah warganya. Sebelum memulai debut dan terkenal, artis Korea merombak bagian wajah demi tampil percaya diri.
Oplas, atau lebih tepatnya disebut bedah kosmetik, merupakan cabang dari operasi plastik yang mencakup prosedur bedah dan non-bedah. Prosedur ini dilakukan semata-mata untuk mengubah penampilan sesuai keinginan. Sejatinya, tak hanya artis, operasi plastik umum dilakukan di Korea. Bahkan, operasi plastik di Korea merupakan yang tertinggi di dunia.
Mengutip Businessinsider.com, tercatat ada 1 juta prosedur operasi plastisk yang dilakukan di Korea setiap tahunnya. Menurut International Society of Aesthetic Plastic Surgery (ISAPS), Korea menempati urutan pertama berdasarkan basis per kapita, yakni 13,5 prosedur kosmetik yang dilakukan per 1.000 orang.
Artis Korea yang Oplas Tapi Gagal
Tidak semua artis Korea yang melakukan operasi plastik berhasil. Melansir dari Popmama.com, berikut daftar artis Korea yang melakukan oplas tapi gagal:
1. Seo Woo
Seo Woo merupakan salah satu artis Korea yang melakukan operasi plastik tapi gagal. Seo Woo populer setelah berperan di drama Cinderella’s Step. Sempat hiatus, Seo Woo kembali dengan wajah yang berubah tapi orang-orang melihat oplasnya gagal.
2. Seo in Young
Seo in Young mengaku melakukan operasi plastik di bagian hidung, injeksi botok dan implant dagu. Namun wajahnya saat ini terlihat berbeda daripada dulu sehingga banyak yang menganggap operasi plastik yang dilakukannya gagal.
3. Park Bom
Park Bom merupakan anggota dari girlgroup 2NEI yang kini sudah melakukan operasi plastik sebanyak 26 kali karena adanya penyakit. Park Bom melakukan oplas di bagian wajah, tepatnya hidung, kelopak mata dan bentuk wajah.
4. Chae Rim
Dugaan mengalami operasi plastik gagal juga dialami oleh Chae Rim. Bagi Anda pencinta drama Korea lawas seperti All about Eve pasti mengetahui artis satu ini. Para netizen di Korea Selatan hampir tidak mengenali wajah Chae Rim tapi hasilnya tidak se anggun sebelumnya.
5. JooE Momoland
Sebelum memulai debut di grup Momoland, Jooe mengaku melakukan operasi plastik di bagian hidung saat di wawancara di program televisi Radio Star. Ketika MC menyebut operasi plastik yang dilakukannya tidak kelihatan, ia merasa sedih karena hasil oplasnya hanya terlihat selama 3 bulan.
Artis Korea yang Oplas Berhasil
Sejumlah artis Korea melakukan operasi plastik karena tuntutan dari agensi dan netizen yang membuat mereka yakin melakukan oplas. Berikut daftar artis Korea yang melakukan oplas dan terbilang berhasil:
1. Park Min Young
Park Min Young sudah membintangi sejumlah judul drama Korea seperti City Hunter, Healer dan What’s Wrong with Secretary Kim. Artis Korea ini mengaku melakukan oplas di bagian kelopak mata dan hidungnya saat diwawancara oleh Sports Chosun.
2. Jessi
Artis Korea yang oplas selanjutnya ada Jessi. Idol K-Pop yang besar di Amerika Serikat tersebut mengaku pernah melakukan oplas ketika hadir jadi bintang tamu di program televisi Happy Together. Ia melakukan oplas di bagian hidung, kelopak mata dan payudara.
3. Kyuhyun Super Junior
Kyuhyun merupakan salah satu member Supor Junior yang beberapa kali melakukan oplas di bagian kelopak mata. Di program televisi Radio Star, Kyuhyun mengaku melakukan oplas karena keinginannya sendiri.
4. Minzy
Minzy merupakan artis Korea Selatan, eks member grup 2NE1 yang kini memiliki solo karir di bawah naungan MZ Entertainment, agensinya sendiri. Ia mengaku melakukan oplas di bagian hidung karena sejak dulu merasa kesakitan jika bernyanyi dan menari akibat penyakit rhinitis.
5. Kwanghee ZE:A
Kwanghee ZE:A mengawali karir sebagai anggota grup ZE:A dan kini aktif sebagai MC. Di beragam program televisi, ia mengaku melakukan operasi plastik di bagian mata, dagu, hidung dan dahi. Bahkan ia mengaku melakukan operasi plastik hampir di semua bagian wajahnya.
6. Haechul Super Junior
Haechul Super Junior mengaku melakukan operasi plastik di bagian hidung. Ia mengaku pernah jatuh dan menyebabkan hidungnya patah. Akhir melakukan operasi plastik agar hidungnya bisa kembali lebih baik.
7. Dongwan Shinwa
Dongwan Shinwa merupakan artis Korea yang oplas sebelum memulai debutnya sebagai idol. Tidak jauh berbeda dengan Kim Heechul, penyanyi berusia 42 tahun ini menjalani nose job karena kecelakaan yang dialami.
8. Goo Hara KARA
Goo Hara Kara merupakan artis Korea yang melakukan oplas selanjutnya. Di sebuah acara TV, aktris sekaligus penyanyi ini mengaku melakukan prosedur pembuatan kelopak mata melalui double eyelids surgery dan melakukan nose job tanpa operasi yaitu hanya melakukan suntikan filler.
9. Soyou SISTAR
Soutou Sistar juga melakukan operasi plastik karena mendapatkan hate comment dari netizen di sosial media. Ia mengaku sempat kewalahan mendengar komentar netizen yang cukup mengganggu kondisi mentalnya. Karena itu ia melakukan operasi plastik untuk mengurangi tekanan publik.
Artis Korea yang oplas tidak semuanya berhasil, beberapa di antaranya justru terlihat aneh dan tidak lebih baik daripada sebelum oplas. Meski begitu, operasi plastik bagi artis Korea seolah telah menjadi tuntutan agar tampil sempurna di depan publik.