Equilibrium Adalah Titik Kesimbangan, Ini Rumusnya

Dwi Latifatul Fajri
30 Agustus 2022, 16:54
equilibrium adalah
pexels.com/Karolina Grabowska
Ilustrasi, equilibrium.

Equilibrium disebut juga titik keseimbangan. Hal ini terjadi ketika ketika penawaran bertemu dengan permintaan. Penawaran adalah jumlah total barang yang tersedia untuk konsumen. Penawaran ada karena permintaan.

Pengertian Equilibrium

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), equilibrium adalah keadaan mantap karena kekuatan yang berlawanan, seimbang, atau sepadan. Arti lain dari equilibrium adalah kesetimbangan.

Istilah equilibrium dipakai untuk menemukan harga pasar. Pengertian equilibrium adalah pertemuan antara penawaran dan permintaan pasar yang seimbang, sehingga harga cenderung stabil.

Menurut investree.id, equilibrium adalah kondisi yang terjadi ketika angka penawaran dan angka permintaan setara. Jika digambarkan menggunakan grafik, kurva penawaran dan permintaan saling memotong. Titik potong ini menjadi gambaran harga equilibrium.

Rumus Equilibrium

Permintaan (Demand) = Penawaran (Supply)

QD = QS = QE PD = PS = PE

Keterangan:

Q = Quantity (jumlah)
P = Price (permintaan)
S = Supply (penawaran)
E = Equilibrium (keseimbangan)

Proses Terbentuknya Harga Keseimbangan

Dalam buku Buku Siswa EKONOMI Peminatan Ilmu-Ilmu Sosial, proses pertama terbentuknya harga keseimbangan terjadi ketika harga rendah dan pembeli menambah permintaan. Sedangkan penjual akan menawarkan barang dan jasa.

Ketika jumlah penawaran sedikit, maka barang yang didapatkan akan susah didapatkan. Otomatis terjadi kenaikan harga yang bisa mengurangi permintaan. Sedangkan di sisi lain menambah jumlah penawaran.

Jika terjadi terus-menerus, suatu saat pada harga tertentu jumlah yang diminta (permintaan) sama persis dengan jumlah yang ditawarkan (penawaran). Muncul harga keseimbangan ketika jumlah permintaan sama dengan jumlah yang ditawarkan.

Dilihat dari garis atau kurva, akan terlihat harga keseimbangan saat kurva permintaan berpotongan dengan kurva penawaran. Titik perpotongan antara kurva permintaan dan kurva penawaran ini terjadi pada titik keseimbangan yang disebut equilibrium price.

Rumus Fungsi Penawaran

Fungsi penawaran dan permintaan berkaitan dengan hukum ekonomi. Perlu diketahui jika harga naik maka permintaan akan turun. Jika harga turun maka permintaan akan naik.

Fungsi penawaran untuk menunjukkan hubungan antara harga dan barang yang ditawarkan oleh produsen dan konsumen. Mengutip dari zenius.net, berikut rumus penawaran:

P = a + bQ

atau

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...