3 Keutamaan Niat Puasa Asyura yang akan Diperoleh Umat Muslim

Destiara Anggita Putri
27 Juli 2023, 14:30
Keutamaan Niat Puasa Asyura
Unsplash
Ilustrasi, air putih untuk berbuka puasa.

Bulan Muharram merupakan bulan pertama dalam kalender Hijriah yang dimuliakan oleh Allah SWT. Oleh karena itu, umat Muslim dianjurkan untuk melakukan berbagai ibadah seperti puasa Asyura.

Puasa Asyuran sendiri merupakan salah satu puasa bulan Muharram yang dilaksanakn pada tanggal 10 Muharram. Berdasarkan kalender Hijriah yang dikeluarkan Kementerian Agama (Kemenag) , puasa Asyura 2023 dilaksanakan pada Jumat, 28 Juli 2023.

Sama seperti puasa sunah lainnya, ada banyak keutamaan yang akan diperoleh umat Muslim bahkan saat baru mulai membaca niatnya. Lantas, apa saja keutamaan niat puasa Asyura? Berikut ulasan selengkapnya.

Keutamaan Puasa Muharram
Keutamaan Niat Puasa Asyura (Freepik)

Hadits Anjuran Puasa Asyura

Terdapat beberapa hadits tentang anjuran dan keutamaan puasa Asyura yang dijadikan landasan untuk melaksanakan puasa Asyura. Tentunya hadits yang berasal dari riwayat shahih, bisa dipertanggung jawabkan asal usulnya.

Berikut ini beberapa hadits yang mengandung anjuran untuk berpuasa Asyura.

1. Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim

Dari Ibnu Abbas RA, dia mengatakan bahwa Rasulullah SAW ketika sampai di Madina bertemu dengan orang Yahudi. Mereka sedang melaksanakan puasa di hari Asyura. Lalu Rasulullah SAW bertanya, ada apa?

Lalu kaum Yahudi mengatakan bahwa hari Asyura adalah sebuah haru yang baik, ketika Allah SWT menyelamatkan Bani Israil dari Firaun dan Nabi Musa AS melaksanakan puasa pada hari tersebut.

Kemudian Rasulullah SAW bersabda, umat Islam memiliki hak untuk menjadikan Nabi Musa AS sebagai teladan. Lalu beliau berpuasa dan menganjurkan agar umat Islam juga melakukan puasa pada hari istimewa tersebut.

2. Hadits Riwayat Muslim

Dalam sebuah hadits riwayat Muslim disebutkan, Nabi Muhammad SAW bersabda bahwa hari Asyura merupakan hari Allah SWT. Bagi siapa yang mau berpuasa di hari tersebut, lakukanlah. Tapi, siapa yang tidak mau juga boleh tidak melakukannya.

3. Hadits Riwayat Muslim dan Abu Daud

Abu Hurairah mengatakan, suatu hari Rasulullah SAW pernah mendapat pertanyaan tentang shalat mana yang utama setelah shalat lima waktu. Lalu beliau menjawab, shalat tengah malam. 

Kemudian ditanya lagi puasa apakah yang utama setelah puasa di bulan Ramadhan, beliau menjawab puasa di bulan Allah yaitu puasa Muharram.

4. Hadits Riwayat Ahmad, Al Bazzar

Ada lagi hadits yang diriwayatkan Ahmad dan Al-Bazzar dimana menjelaskan bahwa puasa di hari Asyura tidaklah sama dengan puasa yang dilakukan oleh kaum Yahudi. 

Umat Islam melakukan puasa tersebut, yaitu menambahkan satu hari sebelum Asyura yang disebut Tasu’a dan satu hari setelah Asyura.

Niat Puasa Asyura

Ketika hendak melaksanakan ibadah sunah puasa Asyura, umat Muslim dapat melafalkan niat sebagai berikut.

نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ أَدَاءِ سُنَّةِ ِعَا شُورَاء لِلهِ تَعَالَى

Nawaitu shauma ghadin ‘an ada’i sunnati asyura lillahi ta‘ala.

Halaman:
Editor: Agung
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...