BPOM: Vaksin Covid-19 Merah Putih Milik Unair Mulai Produksi Awal 2022

Rizky Alika
16 April 2021, 16:42
vaksin, covid-19, bpom, merah putih, unair, biotis
ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/aww.
Ilustrasi vaksinasi di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (10/4/2021). Shopee bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan, BPOM sebut vaksin Merah Putih Universitas Airlangga mulai produksi awal 2022.

Pengembangan vaksin Covid-19 Merah Putih terus dilakukan oleh sejumlah instansi maupun universitas. Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Penny K. Lukito memperkirakan, produksi vaksin Merah Putih paling cepat dilakukan awal 2022.

Vaksin yang paling cepat merupakan yang dikembangkan oleh tim dari Universitas Airlangga. Saat ini, vaksin dengan platform inactivated virus tersebut tengah memasuki tahap praklinik.

Kemudian, vaksin itu akan memasuki tahap uji klinik yang diperkirakan selesai pada triwulan 4 2021. "Selanjutnya, awal-awal bulan dari 2022 harapannya bisa diproduksi seacara massal," kata Penny dalam konferensi pers di PT Bio Farma (Persero), Bandung, Jumat (16/4).

Unair akan bermitra dengan PT Biotis Prima Agrisindo untuk memproduksi secara massal. Saat ini, BPOM juga melakukan pendampingan terhadap Biotis untuk memenuhi standar good manufacture practice. "Saya kira bisa dipenuhi dalam beberapa bulan ke depan," ujar dia.

Selain Unair, vaksin Merah Putih juga dikembangkan oleh Lembaga Biologi Molekuler Eijkman dengan menggunakan platform protein rekombinan. Vaksin tersebut diperkirakan selesai uji klinis serta mendapatkan izin penggunaan darurat (EUA) dari BPOM pada semester I 2022.

Selanjutnya, proses produksi vaksin besutan Eijkman diperkirakan pada semester II 2022. Bio Farma pun menyediakan fasilitas produksi bersama dengan industri swasta. "Kami kejar, mudah-mudahan bisa ada percepatan," kata Penny.

Halaman:
Reporter: Rizky Alika
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...