Survei Serologi Kemenkes-UI: 98,5% Penduduk Punya Antibodi Covid-19

Ameidyo Daud Nasution
12 Agustus 2022, 11:41
covid-19, antibodi, survei
ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/rwa.
Petugas kesehatan menyuntikkan vaksin booster kedua kepada nakes di RSUI, Depok, Jawa Barat, Kamis (11/8/2022).

Jumlah penduduk Indonesia yang memiliki antibodi Covid-19 terus bertambah. Dari hasil survei serologi yang dilakukan Kementerian Kesehatan bersama Tim Pandemi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, ada 98,5% penduduk yang memiliki kekebalan terhadap SARS-CoV-2 pada Juli 2022.

Angka ini bertambah dari 87,8% pada Desember 2021. Bertambahnya penduduk yang memiliki kadar antibodi lantaran vaksinasi dan infeksi Covid-19 yang meningkat.

"Melengkapi vaksinasi hingga booster harus menjadi prioritas bersama pemerintah dan masyarakat," tulis Kemenkes dan Tim FKM UI dalam studi tersebut seperti ditulis pada Jumat (12/8).

Dari data tersebut, angka vaksinasi booster telah meningkat dari 0,5% pada Desember 2021 menjadi 22,6% di Juli 2022. Sedangkan jumlah mereka yang belum vaksin menurun dari 30,1% pada Desember 2021 menjadi 18,1% di Juli 2022.

Kekebalan yang meningkat juga terjadi karena terus bertambahnya kasus Covid-19. Seperti diketahui, jumlah pasien corona sempat mencapai rekor tertingginya pada 17 Februari lalu yakni 63.956 orang.

Survei juga mencatat sebanyak 76,5% penduduk memiliki kadar antibodi di atas 1.000 U/mL pada Juli 2022. Angka ini meningkat dari 31,5% pada Desember 2021.

Survei tersebut juga menunjukkan semakin lengkap dosis vaksinasi, maka kadar antibodi semakin tinggi. Mereka yang mendapatkan booster memiliki kadar antibodi secara rerata 4.496 U/mL. Angka ini jauh melampaui vaksinasi lengkap yakni 1.852 U/mL.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...