Menkes Perkirakan Puncak Covid-19 RI Terjadi Pada Januari 2023

Ameidyo Daud Nasution
8 November 2022, 21:57
covid-19, corona, budi gunadi
ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/aww.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengikuti rapat kerja dan rapat dengar pendapat dengan Komisi IX di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (2/11/2022).

Kasus Covid-19 di Indonesia tengah menunjukkan kenaikan beberapa pekan belakangan. Lonjakan tersebut terjadi bersamaan masuknya subvarian Omicron XBB.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin memperkirakan puncak kenaikan kasus akan terjadi pada akhir Desember 2022 atau awal Januari 2023. "Dugaan kami 1,5 bulan puncaknya kita capai," kata Budi saat rapat dengan Komisi IX Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Jakarta, Selasa (8/11) dikutip dari Antara.

Budi mengatakan ada beberapa subvarian yang menjadi penyebab kenaikan Covid-19 di dunia. Dia menjelaskan, lonjakan kasus di India dikarenakan masuknya BA.2.75, kenaikan di Singapura karena XBB, sedangkan BQ.1 menjadi varian dominan di Amerika Serikat.

"XBB sempat membawa kasus per hari sampai 8.500 di Singapura. Sebagai perbandingan, di Indonesia sekarang sekitar 5.000 kasus (per hari)," kata Budi.

Mantan Direktur Utama Bank Mandiri itu mengatakan, subvarian XBB memiliki ciri peningkatan kasus yang cepat namun turun dengan cepat pula. Ini yang mengakibatkan kasus positif di jiran Indonesia itu pelan-pelan menurun.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...