Luhut Bahas Peta Politik dan Beri Saran saat Bertemu Puan Maharani

Muhamad Fajar Riyandanu
27 September 2023, 14:30
luhut, puan, golkar, pdip
Humas Kemenko Marves
Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan menghadiri langsung Kick Off Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata di Indonesia hari ini di Banten, Jumat (10/2).

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan bertemu dengan Ketua DPP PDI Perjuanga Puan Maharani beberapa waktu lalu. Luhut mengatakan pada pertemuan tersebut, dirinya banyak memberikan pendapat dan pandangan politik kepada Puan.

"Kami bicara banyak ya, bagaimana peta semua ini dan beliau minta beberapa pendapat-pendapat saya, ya saya berikan," kata Luhut kepada wartawan di Istana Merdeka pada Rabu (27/9).

Advertisement

Meski demikian, Luhut enggan menjelaskan topik pembicaraannya dengan putri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri itu. "Saya kira biar bertanya ke Bu Puan saja," ujar Luhut.

Ia juga membantah pertemuan tersebut merupakan pendekatan PDIP untuk menarik Golkar. "Tidak ada urusannya," kata politisi senior Parta Golkar itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Puan Maharani (@puanmaharaniri)

Halaman:
Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
News Alert

Dapatkan informasi terkini dan terpercaya seputar ekonomi, bisnis, data, politik, dan lain-lain, langsung lewat email Anda.

Dengan mendaftar, Anda menyetujui Kebijakan Privasi kami. Anda bisa berhenti berlangganan (Unsubscribe) newsletter kapan saja, melalui halaman kontak kami.

Artikel Terkait

Advertisement