Tahun Politik, Pengusaha Yakin Retail Tumbuh Hingga 12%

ANTARA FOTO/R. Rekotomo
Ilustrasi gerai retail.
Penulis: Michael Reily
Editor: Pingit Aria
3/1/2018, 17.26 WIB

“Regulator harus menjaga daya beli masyarakat dengan menjaga inflasi,” tutur Roy. Sehingga, langkah pemerintah untuk mempertahankan harga energi pada kuartal pertama 2018 bakal menjadi stimulus bagi masyarakat.

Hanya, menurut Roy, tahun politik juga akan menjadi tantangan bagi pengusaha retail. Alasannya, potensi terjadi kerusuhan sangat tinggi karena gejolak sosial dari perbedaan kepentingan calon pemimpin.

(Baca juga: Retail Pakaian Lesu, RIMO Rambah Bisnis Properti)

Nantinya, kerusuhan dalam bentuk demonstrasi akan menyebabkan situasi tidak kondusif sehingga masyarakat enggan berbelanja. “Saya berharap kedewasaan tiap calon kepala daerah untuk menjaga massa supaya tidak ada kerusuhan,” kata Roy.

Ia juga menjelaskan perkembangan e-commerce jadi tantangan. Harapannya, pemerintah segera menyelesaikan aturan untuk perdagangan digital agar mencapai kesetaraan dalam persaingan dagang.

Halaman:
Reporter: Michael Reily