Harga cabai rawit merah turun hingga menyentuh Rp 50.000 per kilogram (kg) pada Kamis (13/4) di Pasar Tradisional Tebet Timur, Jakarta Selatan. Harga cabai rawit merah tersebut turun signifikan dibandingkan pekan lalu yang mencapai Rp 80.000 per kg
Pedagang di Pasar Tradisional Tebet Timur, Herlina, mengatakan harga cabai rawit merah sudah turun signifikan sejak tiga hari yang lalu. Menurunnya harga cabai tersebut membuat pembelian meningkat.
"Harganya Alhamdulillah dalam tiga hari ini udah turun ya jadi Rp 50.000 per kg. Minggu kemarin masih Rp 80.000," ujar Herlina kepada Katadata.co.id, di Pasar Tebet Timur, Jakarta Selatan, Kamis (13/4).
Herlina mengatakan, turunnya harga cabai tersebut karena bertepatan denga panen cabai. Dengan demikian, pasokan dari petani pun lebih banyak.
Namun, harga cabai kemugkinan naik kembali mendekati Idul Fitri. Diperkirakan harga cabai rawit merah mencapai Rp 70.000-Rp 80.000 per kg.
"Saya senang bisa turun sekarang, jadi pembeli dan pelanggan saya bisa beli sekarang buat stok lebaran nanti, soalnya pas lebaran kayaknya bakal naik sekitar Rp 70.000-Rp 80.000 per kg," ujarnya.
Dia mengatakan, harga cabai rawit merah sempat mencapai titik tertinggi [ada awal Ramadan. Namun demikian, harganya turun menjadi Rp 80.000 per kg, dan saat ini berhasil turun kembali menjadi Rp 50.000 per kg.
Harga Cabai Merah Keriting
Selain itu, dia mengatakan bahwa harga cabai merah keriting juga mengalami penurunan yang saat ini mencapai Rp 40.000 per kg. Penurunan tersebut juga terjadi pada tiga hari ini, yang sebelumnya mencapai Rp 50.000 per kg
"Cabai merah keriting Rp 40.000 per kg saat ini, baru turun juga. Sempat naik kan sejak memasuki Ramadan itu Rp 50.000," kata dia.
Dia mengatakan, bahwa untuk stok cabai merah keriting masih normal dan selalu tersedia. Bahkan saat ini kualitasnya cabai tersebut tinggi, yang sebelumnya sempat turun akibat curah hujan yang tinggi.
Herlina menuturkan, adanya penurunan harga dari kedua komoditas cabai tersebut membuat permintaan meningkat. Pembeli menjadi berbondong-bondong untuk membeli cabai dengan jumlah yang banyak untuk stok Lebaran.
"Adanya penurunan ini pembeli jadi menambah jumlah pembeliannya, yang biasanya beli cuma ¼ atau ½ saat harga naik kemarin, saat ini pasa beli sampai dua kilogram hingga tiga kilogram," ujarnya
Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Nasional yang dikeluarkan Bank Indonesia, rata-rata nasional harga cabai rawit merah mencapai Rp 45.600 per kg pada Kamis (13/4). Angka tersebut turun dibandingkan pada akhir Maret yang hanya mencapai Rp 72.750 per kg.
Rata-rata harga cabai rawit merah tertinggi terdapat di Papua yang mencapai Rp 96.250 per kg. Sementara untuk harga cabai rawit merah terendah berada di Sumatera Utara yang mencapai Rp 19.750 per kg. Rata-rata harga cabai rawit merah di Jakarta mencapai Rp 50.850 per kg.
Adapun rata-rata nasional harga cabai merah keriting mencapai Rp 40.150 per kg pada Kamis (13/4). Angka tersebut turun dibandingkan pada akhir Maret yang mencapai Rp 48.350 per kg.
Rata-rata harga cabai merah keriting tertinggi terdapat di Maluku Utara yang mencapai Rp 75.000 per kg. Sementara untuk harga cabai merah keriting terendah berada di Sulawesi Tengah yang mencapai Rp 22.500 per kg. Rata-rata harga cabai rawit merah di Jakarta mencapai Rp 39.150 per kg.