Mengenal Profil dan Tempat Wisata Kota Al Khor

AP Photo/Luca Bruno
Stadion Lusail di Lusail, Qatar
Editor: Intan
24/11/2022, 19.37 WIB

Piala Dunia 2022 resmi digelar di Qatar. Sebagai tuan rumah FIFA World Cup 2022, Qatar telah menyiapkan 8 stadion yang tersebar di 5 kota besar seperti Lusail, Al Khor, Al Rayyan, Doha, dan Al Wakrah.

Pembukaan Piala Dunia 2022, diselenggarakan di stadion Al Bayt yang memiliki kapasitas 60 ribu penonton. Stadion Al Bayt berada di kota Al Khor. Kota ini berada di bagian Qatar utara sekitar 50 kilometer di utara ibukota Doha. Berikut profil dan sejarah kota Al Khor tempat pembukaan Piala Dunia 2022.

Profil dan Tempat Wisata Kota Al Khor

benteng Al Zubara (ResearchGate)

Stadion Al Bayt diambil dari kata "bayt al sha'ar" artinya tenda. Berdasarkan sejarah, dahulu orang-orang berpindah-pindah di Qatar dan wilayah Teluk Arab. Stadion Al Bayt memiliki ruang terbuka hijau untuk berbagai olahraga. Selain sepak bola, stadion ini dipakai untuk berlari, bersepeda, menunggang kuda, dan unta.

Kota Al Khor termasuk kota terbesar di Qatar. Wisatawan bisa menikmati pemandangan kota dan sejarah kota tersebut. Wisatawan bisa menikmati tur bersejarah di Qatar. Mengutip dari getyourguide.com, bagian utara Qatar dimulai dari pelabuhan Al Khor. Kota ini menjadi pusat memancing dan menyelam mutiara.

Wisatawan dapat mengunjungi mangrove Al-Thakira di Qatar. Pengunjung dapat melihat hutan bakau tertua dan terluas di negara Qatar. Ada juga benteng Al Zubara yang dibangun abad ke-20.

Bangunan ini menjadi situs Warisan Dunia UNESCO. Terdapat tembok setebal satu meter untuk menangkal penjajah. Bangunan benteng ini menjaga ruangan tetap sejuk ketika musim panas.

Benteng dibangun oleh Sheikh Abdullah bin Jassim Al Thani, tahun 1938. Awalnya benteng ini dipakai sebagai stasiun penjaga pantai. Kemudian benteng menjadi museum untuk menampilkan beragam koleksi pameran dan karya seni.

Benteng ini diakui sebagai Daftar Warisan Dunia UNESCO dan dilestarikan. Wisatawan juga bisa mempelajari kehidupan militer pada abad ke 18 dan 19.

8 Stadion Piala Dunia 2022 Qatar

1. Stadion Al Bayt

Stadion Al Bayt ( FourFourTwo)

Stadion Al Bayt menjadi stadion pembukaan piala dunia 2022. Stadion ini dipakai untuk pertandingan sepakbola termasuk satu semifinal. Stadion Al Bayt dapat menampung 60.000 orang. Stadion ini memiliki fasilitas mewah termasuk atap stadion yang bisa ditutup dan dibuka.

2. Stadion Khalifa International

Stadion Khalifa termasuk stadion tua karena berdiri tahun 1976 di Qatar. Kapasitas stadion sekitar 20.000 sampai 45.000 penonton. Stadion ini pernah menjadi tuan rumah Piala Teluk dan Asian Games.

3. Stadion Al Janoub

Stadion Al Janoub berada di kota Al Wakrah, 21 km dari ibukota Doha. Stadion ini dibangun mulai 2014 dan selesai tahun 2019. Stadion ini mengalami perombakan besar yaitu eksterior. Bagian eksterior ini terinspirasi dari gurun pasir di Timur Tengah

4. Stadion Al Thumama

Al Thumama Stadium (www.fourfourtwo.com)

Stadion Al Thumama memiliki kapasitas hingga 40 ribu penonton. Mengutip dari rri.co.id, stadion ini memiliki desain unik gahfiya, yaitu topi tenun tradisional Timur Tengah.

5. Stadion 974

Stadion 974 berada di Kota Doha. Dinamakan 974 karena arsitek menggunakan konstruksi 974 kontainer dari baja bekas. Kemudian bangunan dimodifikasi sedemikian rupa.

6. Stadion Lusail Iconic Stadium

Lusail Iconic Stadium termasuk stadion megah di Qatar. Stadion ini menyediakan tenaga listrik dari matahari. Stadion Lusail menggunakan energi terbarukan sehingga mengurangi gas emisi dan karbon. Kapasitas stadion mampu menampung 80 ribu penonton.

7. Education City Stadium

Education City Stadium (beIN SPORTS)

Stadion Education city berada di kota Al Rayyan. Stadion ini resmi dibuka pada Februari 2020. Stadion ini memiliki daya tampung sampai 45.000 orang.

8. Stadion Ahmad bin Ali

Stadion Ahmad bin Ali sempat dihancurkan tahun 2015. Kemudian stadion dibangun ulang untuk penyelenggaraan Piala Dunia 2022. Stadion Ahmad bin Ali memiliki kapasitas 20 ribu sampai 40 ribu kursi.