DPR Mulai Proses Seleksi dan Pemilihan 10 Capim KPK Pekan Depan

Ajeng Dinar Ulfiana|KATADATA
Gedung KPK di Jakarta
5/9/2019, 22.02 WIB

Seleksi calon pimpinan (capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) segera memasuki tahap akhir yakni penyaringan di DPR. Presiden Joko Widodo telah mengirimkan 10 nama calon, Rabu (4/9).

“Nanti Komisi III di pekan depan akan memulai proses itu,” ujar Anggota Komisi III DPR Arsul Sani di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (5/9).

Ia mengatakan, DPR akan mengumumkan nama 10 capim KPK kepada publik. Kemudian, Komisi III akan mengundang perwakilan dari berbagai elemen masyarakat untuk memberikan masukan.

(Baca: Lili Pintauli Siregar, Capim KPK yang Ingin Lindungi Karyawan & Saksi)

KPK dan tim panitia seleksi (Pansel) capim KPK juga akan diundang untuk memberikan masukan. “Karena biasanya kami menggali lebih dalam informasi dari Pansel,” ujarnya.

Komisi III juga akan menggelar uji kelaikan dan kepatutan atas para capim, sebelum mengambil keputusan mengenai lima calon yang lolos menjadi pimpinan KPK.  

Halaman: