Kasus Covid-19 menunjukkan tren kenaikan usai melandai pada awal pekan. Pemerintah melaporkan pasien corona Indonesia bertambah 518 pada Selasa (7/6).
Angka ini merupakan yang tertinggi sejak 26 April 2022 lalu yakni 576 orang. Kasus hari ini juga bertambah 51,4% dari Senin (7/6) yakni 342 pasien.
Provinsi DKI Jakarta masih menjadi penyumbang terbanyak kasus Covid-19 harian yakni 260 kasus. Di bawahnya adalah Jawa Barat yang melaporkan 78 pasien baru corona.
Total kasus nasional hari ini didapatkan dari pemeriksaan terhadap 59.007 orang. Ini berarti rasio positif yang diperoleh pemerintah mencapai 0,88%.
Sedangkan kasus kematian pasien corona hari ini bertambah dua orang. Penyumbangnya adalah Jawa Timur dan Jawa Tengah yang masing-masing melaporkan satu orang meninggal dunia.
Adapun angka kesembuhan pasien Covid-19 RI bertambah 350 orang hari ini. Terbanyak disumbangkan DKI Jakarta yang melaporkan 102 orang telah negatif.
Pemerintah melaporkan kasus aktif Covid-19 bertambah 166 menjadi 3.664. Selain itu ada pula 3.425 orang yang saat ini berstatus suspek Covid-19.
Meski tren kasus meningkat, pemerintah menurunkan status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di hampir seluruh Indonesia menjadi level 1. Satu-satunya wilayah yang berstatus PPKM level 2 adalah Kabupaten Teluk Bintuni.
“Serta tidak ada kabupaten/kota baik di Jawa - Bali maupun di luar wilayah ini, yang berada di level 3 dan 4," kata Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Safrizal dalam keterangan pers, Selasa (7/6).