GBK Dipakai Coldplay, Jokowi Bidik JIS Jadi Stadion Piala Dunia U-17

ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/tom.
Presiden Joko Widodo memberikan arahan saat penyampaian Laporan Hasil Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LHP LKPP) tahun 2022 di Istana Negara, Jakarta, Senin (26/6/2023).
26/6/2023, 13.55 WIB

Presiden Joko Widodo akan mencari solusi lokasi penyelenggaraan ajang Piala Dunia U-17. Ini karena Gelora Bung Karno (GBK) akan digunakan untuk konser Coldplay pada 15 November 2023.

Jokowi mengatakan sejumlah stadion siap menggelar ajang sepak bola tingkat junior tersebut. Beberapa yang disiapkan adalah Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Manahan Solo, Stadion Si Jalak Harupat Bandung, hingga Gelora Bung Tomo di Surabaya.

"Stadion kita kan juga bukan hanya GBK, yang lain juga ada," kata Jokowi di Jakarta, Senin (26/6) dikutip dari Antara.

Jokowi juga meminta Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menyiapkan lokasi penyelenggaraan pertandingan. "Artinya tinggal digunakan tetapi harus disiapkan betul," katanya.

Erick juga telah berkomunikasi dengan Jokowi serta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno untuk mencari solusi atas jadwal bentrok Piala Dunia U-17 dengan konser Coldplay.

"Saya sudah berkomunikasi dengan Sandiaga Uno, beliau juga mendukung untuk mencari solusi," kata Erick pada Minggu (25/6).

Sebelumnya, Federasi Sepak Bola Internasional atau FIFA resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia FIFA U-17 tahun 2023. Hal ini ditetapkan setelah Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 beberapa bulan lalu.

Piala Dunia FIFA U-17 akan digelar pada 10 November 2023 - 2 Desember 2023. Ini merupakan keputusan bersama pada sidang FIFA yang digelar di Markas FIFA, Zurich, Swiss, Jumat (23/6) waktu setempat.


Reporter: Antara