8.000 Undangan Disebar untuk Hadiri Upacara Bendera HUT Kemerdekaan RI

ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/rwa.
Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kachina Ozora mencium bendera saat Upacara Pengukuhan Paskibraka di Istana Negara, Selasa (15/8/2023).
Penulis: Lavinda
17/8/2023, 08.32 WIB

Sekretariat Negara menyebar setidaknya 8.000 undangan kepada masyarakat untuk mengikuti Upacara Detik-detik Proklamasi  secara langsung di Istana Negara Jakarta, pada Hari Ulang Tahun atau HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, 17 Agustus 2023.

Sejumlah tamu undangan sudah mulai mendatangi Istana Kepresidenan Jakarta, sejak Kamis pagi (17/8) hari ini, untuk bersiap mengikuti Upacara Bendera tepat di Halaman Istana Merdeka, Jakarta.

Seperti upacara bendera pada tahun-tahun sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) beserta Ibu Negara dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin bersama istri Wury Ma’ruf Amin akan mengenakan baju adat pada upacara kali ini.

Para Menteri Kabinet Indonesia Maju dan tamu undangan juga diminta mengenakan baju adat daerah dalam mengikuti upacara di Istana Merdeka.

Selain tamu undangan, wartawan Istana Kepresidenan yang meliput juga diminta untuk mengenakan baju adat daerah dalam kegiatan peliputan.

Halaman: