Syahrul Yasin Hilang Kontak di Eropa, Harvick Gantikan Tugas Mentan
Wakil Menteri Pertanian Harvick Hasnul Qolbi menyatakan mendapat tugas dari presiden Joko Widodo untuk menggantikan tugas Menteri Pertanian hingga Syahrul Yasin Limpo kembali ke Tanah Air. Saat ini Kementerian Pertanian kehilangan kontak dengan Syahrul usai menghadiri kunjungan kerja ke Spanyol, Eropa.
“Pak presiden mengarahkan kita agar tupoksi tetap berjalan sesuai tugas masing-masing di Kementan utamanya menyangkut teknis,” ujar Harvick usai mengikuti rapat terbatas dengan Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (3/10).
Menurut Harvick ia menggantikan posisi Syahrul Yasin dalam kapasitas sebagai pejabat yang berada satu lingkup dengan Mentan. Apalagi ia dan Mentan Syahrul sama-sama dilantik oleh Presiden Jokowi.
“Itu secara otomatis memang karena saya pejabat yang satu kotak dengan Pak Menteri. Sama-sama dilantik oleh Pak Presiden, tentu mengisi kekosongan apalagi yang bersifat policy, kebijakan, keputusan-keputusan strategis, tentu tidak harus berhenti,” ujar Harvick.
Sebelumnya, Harvick mengungkapkan Kementan sudah hilang kontak dengan Syahrul Yasin Limpo selama tiga hari terakhir. Padahal seharusnya menurut Harvick Syahrul Yasin dijadwalkan kembali dari kunjungan kerja di Eropa pada Sabtu (30/9) lalu.
"Sabtu (30/9) atau Minggu (1/10) harusnya (Syahrul Yasin Limpo) sudah kembali (ke Indonesia). Baru dua, tiga hari (tidak bisa berkomunikasi dengan SYL)," kata Harvick.
Mentan Syahrul seharusnya hadir dalam rapat terbatas Kabinet Indonesia Maju terkait mitigasi dampak fenomena El Nino yang dilaksanakan di Istana Merdeka Jakarta pada Selasa (3/10). Kehadiran Syahrul diwakili oleh Wakil Menteri Pertanian Harvick Hasnul Qolbi.
Harvick mengatakan dirinya tidak mengetahui keberadaan Syahrul hingga saat ini. Keduanya terakhir bertemu sebelum Syahrul menghadiri pertemuan dengan Kementerian Pertanian Spanyol, Luis Planas Puchades di Madrid pada Jumat (29/9) lalu.
“Sampai detik ini kami belum ada kabar mengenai keberadaan Pak Menteri. Belum ada kontak sama sekali,” kata Harvick selepas ratas.
Harvick menceritakan Syahrul mengajak pejabat eselon I dan eselon II dalam kunjungan kerja ke Spanyol itu. Menurutnya, rombongan terpecah saat pulang ke Indonesia karena tiket pesawat yang berbeda. Kendati demikian, pihak Kementerian Pertanian (Kementan) belum membuat laporan kehilangan untuk mencari keberadaan Syahrul. Harvick meyakini bahwa pihak berwajib telah melakukan pencarian terhadap jejak menteri pertanian.
Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi menggeledah rumah dinas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo di Jalan Widya Chandra V Nomor 28, Jakarta Selatan. Penggeledahan itu dilakukan pada Kamis (28/9) sekitar pukul 17.00 WIB hingga Jumat (29/9).
Juru Bicara KPK Ali Fikri mengatakan penggeledahan di rumah Syahrul Yasin berkaitan dengan dugaan perkara korupsi yang tengah diusut KPK di Kementan. Ali mengatakan KPK sudah menetapkan tersangka dalam perkara itu namun belum bisa mengumumkan siapa yang menjadi tersangka.
Dalam penggeledahan itu KPK menyita uang dalam mata uang rupiah dan mata uang asing dengan nilai puluhan miliar rupiah. Selain itu penyidik juga menyita surat berharga termasuk catatan keuangan. Pada penggeledahan itu KPK juga menemukan 12 pucuk senjata api yang telah diserahkan ke Polda Metro Jaya.