Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan berkampanye di Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Selasa (19/12). Kampanye digelar di Kota Mataram di mana Anies bertemu timnya serta bertemu dengan milenial dalam program Desak Anies.
Tak hanya itu, mantan Gubernur DKI Jakarta itu menemui sejumlah pemuka agama untuk memohon doa restu. Anies juga mengunjungi pondok pesantren untuk berbincang dengan santri.
Dalam kampanyenya, Anies sempat menjanjikan sejumlah hal kepada warga NTB jka ia terpilih memimpin Indonesia. Beberapa di antaranya soal harga pupuk hingga kemajuan pariwisata.
Berikut daftar janji Anies di NTB:
1. Majukan Pariwisata Tak Hanya Bali
Pernyataan ini disampaikan Anies dalam bahasa Inggris saat menerima pertanyaan dari seorang wisatawan asal Belanda dalam acara Desak Anies di Mataram. Turis bernama Robert itu menanyakan bagaimana langkah Anies untuk mengurai kepadatan Bali.
Anies lalu berjanji akan memperkuat promosi serta infrastruktur di destinasi wisata lainnya. Tak hanya itu, ia akan menyiapkan sumber daya manusia pariwisata agar lebih profesional.
"Diperkirakan akan ada banyak turis kelas dunia yang akan berkunjung ke sini," kata Anies.
2. Tambah Penghasilan Guru
Anies menjanjikan memberikan tambahan pendapatan bagi para guru agar mereka tak sibuk mencari penghasilan lain di luar pekerjaanya. Dengan adanya kepastian finansial bagi guru, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu berharap ada pembenahan kualitas SDM Indonesia.
"Kami miris, melihat tidak ada anggaran untuk guru honorer. Di sisi lain (pemerintah) mengalokasikan anggaran begitu besar untuk membangun kota baru," kata Anies.
3. Komitmen Bebas Kepentingan
Anies juga berjanji akan meminta anggota kabinetnya menandatangani komitmen jika ia terpilih menjadi Presiden. Para menteri harus teken untuk memastikan mereka bebas dari konflik kepentingan.
"Bila melanggar otomatis mengundurkan diri, tidak perlu diminta," katanya.
4. Tekan Harga Pupuk
Anies mendapatkan masukan dari masyarakat NTB soal mahalnya harga pupuk. Oleh sebab itu, ia meminta warga memilihnya agar bisa mencari jalan keluar dari mahalnya harga komoditas tersebut.
5. Pangkas Waktu Tunggu Haji
Hal lain yang dijanjikan kepada warga NTB adalah memangkas waktu tunggu ibadah Haji. Anies mengaku mendapatkan informasi ada warga NTB yang harus menunggu hingga 37 tahun untuk pergi ke Tanah Suci.
Oleh sebab itu, ia berjanji memangkas waktu pemberangkatan haji, terutama untuk Provinsi NTB.