Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo Tutup Usia

Instagram @mooryatisoedibjo
Mooryati Soedibjo
24/4/2024, 06.14 WIB

Pendiri Mustika Ratu, BRA Mooryati Soedibyo, meninggal dunia pada usia 96 tahun. Mantan Wakil Ketua MPR tersebut tutup usia pada Rabu dini hari (24/4) pukul 01.00 WIB.

"Telah meninggal dunia dalam kedamaian, Ibu DR. Hj. BRA. Mooryati Soedibyo," tulis pesan yang diterima redaksi Katadata.co.id, Rabu (24/4).

Jenazah disemayamkan di rumah duka Jl.Mangunsarkoro no 69, Jakarta-Pusat, Menteng. Perempuan kelahiran 5 Januari 1928 tersebut akan dimakamkan di Tapos, Bogor.

"Apabila almarhumah mempunyai kesalahan dan kekhilafan baik tutur kata, tindak tanduk semasa hidupnya,mohon di maafkan dan semoga husnul khotimah. Aamiin YRA," tulis pesan tetsebut.

Almarhumah meninggalkan lima anak serta menantu, cucu, dan cicit.

Pertahankan Bisnis Lima Dekade

Mooryati Soedibyo mendirikan Mustika Ratu pertama kalinya di garasi rumahnya pada 1975. Bisnis tersebut bertahan selama hampir lima dekade.

Cucu dari Raja Surakarta Paku Buwono X ini dikenal piawai meracik jamu karena tinggal bersama kakeknya sejak berusia tiga tahun. Ia berpengalaman membuat bahan perawatan dan kesehatan dengan resep kecantikan keraton (royal javanese recipe) yang diwariskan secara turun menurun. 

Berangkat dari usaha rumahan, bisnis Mustika Ratu di bidang kecantikan dan kesehatan terus berkembang. Pada 1995, Mustika Ratu akhirnya go public di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan kode saham MRAT. 

Hingga kini jenama tersebut telah menghasilkan lebih dari 1.000 produk dengan inovasi dan karakter produk mengikuti perkembangan zaman.

Mooryati Soedibyo juga  mendirikan Yayasan Puteri Indonesia. Dia menyelenggarakan ajang pemilihan Puteri Indonesia yang rutin diselenggarakan setiap tahun.