Kemendikbud Pastikan Program MBKM Berlanjut, Berikut Jadwal Pendaftaran Lengkap

ANTARA FOTO/Erlangga Bregas Prakoso/aww.
Sejumlah guru menghadiri acara Puncak Perayaan Hari Pendidikan Nasional 2024 di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (3/5/2024).
30/7/2024, 12.32 WIB

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi atau Kemendikbud Ristek memastikan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka atau MBKM tetap berjalan. Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Abdul Haris menjelaskan kepastian itu sekaligus menepis kabar bahwa program MKBM tidak akan dilanjutkan karena adanya program makan bergizi gratis.

“Kami  berkomitmen untuk terus memberikan hak belajar kepada mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman yang relevan sebagai bekal di dunia pascakampus,” ujar 

Menurut Abdul, MBKM menjadi kebijakan yang memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk berkembang. Program ini memberi fleksibilitas kepada mahasiswa mendapatkan pengalaman dengan dibiayai oleh pemerintah. 

Selain kabar anggaran MKBM dialihkan untuk makan bergizi, kabar lain yang berkembang adalah dihapus lantaran anggarannya tengah diperiksa oleh Badan Pemeriksa Keuangan atau BPK. Beberapa program yang dimaksud adalah Indonesian International Student Mobility Awards atau IISMA dan Magang dan Studi Independen Bersertifikat atau MSIB.

Haris mengatakan, saat ini rangkaian pendaftaran MBKM tengah mengalami penyesuaian karena adanya proses pembukaan automatic adjustment terhadap anggaran belanja wajib bidang pendidikan. Kebijakan ini meminta seluruh kementerian/lembaga memblokir sebagian dari anggaran yang belum menjadi prioritas dan dilaksanakan pada awal tahun.

 Kemendikbudristek juga mencatat ada peningkatan tajam di angka pendaftar program MBKM. Pada 2020, pendaftarnya 2.390 orang mahasiswa atau naik lebih dari 100 kali lipat menjadi 324.871 orang mahasiswa pada 2023. Sejak 2021 hingga sekarang, sudah ada total 404.155 orang mahasiswa dan 30.253 orang praktisi yang berpartisipasi di MBKM.

"Akses ke kegiatan belajar di luar kampus juga sudah sangat merata. Sebanyak 1.695 perguruan tinggi telah membolehkan dan mengirim mahasiswanya belajar di luar kampus melalui program flagship Kampus Merdeka," kata Haris.

 Berikut linimasa pendaftaran MBKM terbaru:

Jadwal Pendaftaran Kampus Mengajar 2024

  • Pembukaan pendaftaran: 6 Mei—10 Juni 2024
  • Pengumuman hasil seleksi: 7 Agustus 2024
  • Pembekalan: 27 Agustus 2024
  • Pelaksanaan program: 9 September 2024

Jadwal Pendaftaran Indonesian International Student Mobility Award Professional Program (Entrepreneur) (IISMA-E)

  • Pembukaan pendaftaran: 8 Mei 2024
  • Pengumuman hasil seleksi: 7 Agustus 2024
  • Pelaksanaan program: 4 Oktober 2024

Jadwal Pendaftaran Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB)

  • Pembukaan pendaftaran: 26 April - 10 Juni 2024 
  • Seleksi mahasiswa oleh mitra & pengumuman: 21 Agustus - 4 September 2024
  • Pelaksanaan program: 9 September 2024

Jadwal Pendaftaran Praktisi Mengajar 2024

  • Pembukaan pendaftaran Koor PT, Dosen, dan Praktisi: 1 Agustus- 16 Agustus 2024
  • Pengumuman hasil seleksi kelas kolaborasi:  23 September - 25 September 2024
  • Pelaksanaan kelas kolaborasi: 4 Oktober 2024 - 6 Januari 2025

Jadwal Pendaftaran Wirausaha Merdeka (WMK)

  • Pembukaan pendaftaran: 5 Agustus - 3 September 2024?
  • Pengumuman hasil seleksi:  16 September - 19 September 2024
  • Pelaksanaan program: 23 September 2024


Reporter: Amelia Yesidora