Projo Bakal Berubah Jadi Partai, Keputusan Diketok Saat Kongres Desember 2024

Ajeng Dinar Ulfiana | KATADATA
Bendera Projo dalam acara Konser Putih Bersatu Stadion Utama GBK, Senayan- Jakarta Pusat (13/4).
Penulis: Ade Rosman
29/10/2024, 18.31 WIB

Organisasi Pro-Jokowi (Projo) dirumorkan bertransformasi menjadi partai politik. Bendahara Umum Projo Panel Barus mengatakan kemungkinan Projo bertransformasi menjadi partai politik akan ditentukan dalam kongres.

"Kongres Projo ini, yang ke depan adalah Kongres ketiga insyaallah dilaksanakan Desember 2024," kata Panel, Selasa (29/10).

Panel menjelaskan, Kongres merupakan forum tertinggi Projo yang dilaksanakan setiap lima tahun sekali. Forum ini menjadi tempat pengambilan tertinggi dalam pengambilan keputusan sebuah organisasi. “Jadi apapun di forum kongres itu boleh dibahas," katanya.

Panel mengatakan, isu transformasi penting untuk dibahas dalam kongres karena situasi yang banyak berubah dari 2019. Ia mengatakan, sebagai organisasi, Projo harus menyesuaikan diri.

Lebih jauh ia mengatakan, kongres nantinya akan membahas dengan rinci mengenai anggaran dasar (AD) dan anggaran rumah tangga (ART) partai. Dalam kongres terbuka peluang untuk membicarakan perubahan bentuk organisasi. 

“Kongres juga akan mengangkat kepemimpinan kepengurusan baru, kongres membicarakan perubahan-perubahan strategi taktik organisasi. Jadi semua boleh dibicarakan dalam forum yang namanya kongres," kata dia.

Nantinya, keputusan Projo berubah bentuk akan diserahkan pada para anggota, yang diwadahi dalam kongres. Lebih jauh Barus mengatakan akan menyerahkan sepenuhnya pada kehendak pengurus daerah dalam menentukan arah partai ke depan. 

“Cara bertindak dan berpikirnya itu sangat dipengaruhi oleh kehendak rakyat di bawah," kata Barus lagi. Di sisi lain, Panel mengatakan Projo berkomitmen untuk mengawal pemerintahan Prabowo-Gibran berjalan sukses hingga 2029. 



Reporter: Ade Rosman