Bocoran Spesifikasi ASUS ROG Phone 8 Series, Diluncurkan Besok

Katadata
Rog Phone 8
Penulis: Lenny Septiani
Editor: Yuliawati
19/3/2024, 17.53 WIB

ASUS Republic of Gamers (ROG) meluncurkan smartphone ROG Phone 8 Series pada 20 Maret 2024. HP gaming ini dilengkapi teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI)

ASUS Regional Director Southeast Asia Jimmy Lin mengatakan ROG Phone 8 Series memiliki desain baru dengan bezel yang lebih tipis hingga 15%.

“ROG Phone 8 Series memiliki prosesor Mobile Platform Snapdragon® 8 Gen 3 yang tangguh, didukung oleh RAM LPDDR5X 8533 Mbps dan penyimpanan UFS 4.0 untuk kecanggihan yang menunjang segala kebutuhan,” katanya dalam keterangan pers, Selasa (19/3).

ROG Phone 8 Series ini mengalami perubahan desain yang signifikan, dari ponsel gaming murni menjadi perangkat berdesain futuristik. Body tampak lebih ramping, ringan, dan bezel yang lebih tipis.

Lin menyampaikan ROG Phone 8 Series dirancang untuk memenuhi kebutuhan para gamer, streamer, kreator konten, dan lainnya. Ponsel ini pun mendapat dukungan teknologi kecerdasan buatan (AI). “Ponsel dirancang untuk memiliki kinerja lebih canggih, menawarkan fitur teknologi terkini,” ujar dia.

Dengan teknologi AI, perusahaan mengklaim para gamer dapat dengan mudah memindahkan permainan ke latar belakang dengan Mode Latar Belakang atau menangkap momen kunci dengan X Capture. Selain itu, AI Grabber yang intuitif untuk menangkap teks dan X Sense dapat meningkatkan pengalaman bermain game.

ASUS ROG Phone 8 Series hadir dengan dua pilihan yakni ROG Phone 8 dan ROG Phone 8 Pro. Berikut ini bocoran rincian spesifikasinya:

ROG Phone 8

  • Berat 225g 
  • Dimensi 163.8x76.8x8.9 mm
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3
  • Memori LPDDR5X 16GB
  • Storage UFS4.0 256GB
  • Layar 6.78 inch FHD+ 2400 x1080
  • Kamera utama : Main Camera Sony® IMX890 50 MP, 12.5 MP, 13 MP
  • Kamera depan : 32MP RGBW sensor Pixel binning 1.4μm
  • Audio speaker Multi-magnet dual stereo speakers
  • SIM cards : Dual-SIM
  • Baterai 5,500 mAh
  • Warna : phantom black dan rebel Gray
  • Harga: US$ 999,99 atau sekitar Rp 15,7 juta

ROG Phone 8 Pro

  • Berat 225g 
  • Dimensi 163.8x76.8x8.9 mm
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3, SM8650, Qcta-core CPUs, 3.3GHz, Qualcomm Adreno 750
  • Memori LPDDR5X 16GB
  • Storage UFS4.0 512GB
  • Layar 6.78 inch FHD+ 2400 x1080
  • Kamera utama : Main Camera Sony® IMX890 50 MP, 12.5 MP, 13 MP
  • Kamera depan : 32MP RGBW sensor Pixel binning 1.4μm
  • Audio speaker Multi-magnet dual stereo speakers
  • SIM cards : Dual-SIM
  • Baterai 5,500 mAh 
  • Warna : phantom black
  • Harga : US$ 1.199,99 atau sekitar Rp 18,8 juta
Reporter: Lenny Septiani