Rekomendasi 7 Situs Web untuk Cek Plagiarisme Gratis

pixabay.com
Seseorang mengetik dalam komputer
26/7/2021, 11.06 WIB

Istilah plagiarisme sudah tidak asing ditemui dalam kehidupan sehari-hari, terutama dalam dunia penulisan. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) plagiarisme merupakan penjiplakan yang melanggar hak cipta, misalnya, menjiplak tulisan atau karya seni kemudian menerbitkannya atas nama diri sendiri.

Upaya pencegahan plagiarisme terus dilakukan dalam berbagai lingkup, terutama lingkup perguruan tinggi. Untuk mencegah terjadinya plagiarisme, pemerintah membuat aturan dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia No. 17 Tahun 2010 (Permendikbud No. 17 Tahun 2010) tentang Pencegahan dan Penanggulangan Plagiat di Perguruan Tinggi. Peraturan tersebut berisi pengertian, pencegahan, penanggulangan, serta sanksi bagi siapapun yang berada dalam lingkup perguruan tinggi.

Plagiarisme dalam bentuk tulisan merupakan masalah yang sering terjadi karena mudah untuk dilakukan. Oleh karena itu, untuk mencegah plagiarisme, ada beberapa cara cek plagiarisme dalam teks atau dokumen dengan mudah dan praktis. Berikut penjelasannya.

1. Duplichecker

Duplichecker merupakan situs web untuk cek plagiarisme dengan mudah dan gratis. Kunjungi situs duplichecker.com dan masukkan teks ke dalam kotak pencarian maksimum 1.000 kata per pencarian. Anda juga dapat unggah dokumen atau gunakan alamat situs web. Jika tidak ditemukan kecocokan, akan muncul pesan “No Plagiarism Detected!”. Jika ada kecocokan, Duplichecker akan menampilkan berapa persen jumlah plagiarisme serta sumber teks.

2. PlagScan

PlagScan menawarkan fitur cek plagiarisme dengan membuat akun gratis terlebih dahulu. Kunjungi situs plagscan.com lalu buat akun baru. Untuk cek plagiarisme, masukkan teks pada kolom yang tersedia atau unggah dokumen dan klik “Check Plagiarism”. Teks atau dokumen yang dicek hingga 2.000 kata per pencarian. Hasil yang mengandung plagiarisme dan kutipan akan ditampilkan dengan sorotan dalam teks. Sumber asli serta persentase juga ditampilkan dengan jelas dan dapat diakses.

3. Plagiarisma

Plagiarisma mampu mendeteksi plagiarisme dengan berbagai cara. Situs web ini juga mendukung lebih dari 190 bahasa. Untuk cek apakah, cukup kunjungi situs plagiarisma.net dan masukkan teks. Anda juga dapat unggah teks dari Google Drive atau komputer, Plagiarisme mendukung format teks TXT, HTML, RTF, DOC, DOCX, XLS, XLSX, PDF, ODT, EPUB, FB2, dan PDB. Teks atau dokumen akan diproses dan jika ada bagian yang merupakan plagiat, Plagiarisma akan menampilkan dalam bentuk persen.

4. Plagiarism Checker

Plagiarism Checker dapat mendeteksi plagiarisme dalam teks dengan mudah namun terbatas hanya 1000 kata per pencarian. Buka situs plagiarism-checker.me kemudian Anda dapat menyalin dan menempelkan teks pada kolom yang tersedia atau mengunggah dokumen. Plagiarism Checker mendukung format dokumen DOC, DOCX, TXT, PDF, PPTX, ODT, RTF, TEX, WKS, WPS dan WPD. Teks yang mengandung plagiarisme akan ditampilkan dalam bentuk persen serta sumber asli.

5. Copyleaks

Copyleaks menyediakan fitur cek plagiarisme dengan membuat akun terlebih dahulu. Melalui situs copyleaks.com, pengguna bisa daftar untuk mendapatkan akun secara gratis kemudian masukkan teks atau unggah dokumen yang akan dicek. Copyleaks mendukung format dokumen DOC, DOCX, PPT, dan PDF serta terbatas hanya 20 kali cek dalam sebulan untuk akun gratis. Hasil yang akan ditampilkan berupa persentase dari bagian yang mengandung plagiarisme.

6. Plagiarism Detector

Plagiarism Detector merupakan situs gratis dengan tampilan sederhana untuk cek plagiarisme. Buka situs plagiarismdetector.net lalu masukkan teks dalam kolom yang tersedia atau unggah dokumen melalui komputer. Situs ini membatasi 1.000 kata per pencarian. Setelah diproses, frasa atau kalimat yang mengandung plagiarisme akan ditampilkan beserta persentase kecocokannya. Dengan klik "Matched Text", Anda akan diarahkan ke sumber asli dari teks orisinal.

7. Quetext

Quetext memberikan versi gratis bagi pengguna dengan batas hanya 500 kata per satu teks. Kunjungi situs quetext.com, cukup salin teks Anda dan tempel di kotak yang diberikan lalu klik tombol “Check Plagiarism” untuk memulai proses. Setelah diproses, hasil akan muncul dalam bentuk teks dengan bagian-bagian yang ditandai dengan warna merah. Bagian warna merah tersebut adalah adalah konten yang dijiplak, Anda dapat mengarahkan kursor ke bagian tersebut untuk menemukan sumber asli.

Lingkup plagiarisme

Untuk mengetahui lebih lengkap tentang plagiarisme, dalam Pasal 2 Permendikbud No. 17 Tahun 2010 telah dijelaskan sebagai berikut:

  • Mengacu dan/atau mengutip istilah, kata-kata dan/atau kalimat, data dan/atau informasi dari suatu sumber tanpa menyebutkan sumber dalam catatan kutipan dan/atau tanpa menyatakan sumber secara memadai.
  • Mengacu dan/atau mengutip secara acak istilah, kata-kata dan/atau kalimat, data dan/atau informasi dari suatu sumber tanpa menyebutkan sumber dalam catatan kutipan dan/atau tanpa menyatakan sumber secara memadai.
  • Menggunakan sumber gagasan, pendapat, pandangan atau teori tanpa menyatakan sumber secara memadai.
  • Merumuskan dengan kata-kata dan/atau kalimat sendiri dari sumber kata-kata dan/atau kalimat, gagasan, pendapat, pandangan atau teori tanpa menyatakan sumber secara memadai.
  • Menyerahkan suatu karya ilmiah yang dihasilkan dan/atau telah dipublikasikan oleh pihak lain sebagai karya ilmiahnya tanpa menyatakan sumber secara memadai.

Demikian cara cek plagiarisme melalui situs web dengan mudah dan gratis. Dengan banyaknya pilihan yang ada, diharapkan plagiarisme dapat dicegah sehingga karya yang dihasilkan merupakan buatan asli yang tidak melanggar hak cipta.