Dalam keadaan mendesak, transfer pulsa sering kali jadi pilihan. Apalagi saat pandemi seperti sekarang yang mengharuskan sebagian besar pekerjaan dilakukan dari rumah (WFH) dan mobilitas masyarakat dibatasi. Alhasil, transfer pulsa jadi alteratif yang tepat.
Memiliki pulsa yang cukup, bisa memudahkan Anda dalam melakukan beberapa hal, seperti menonton film, mendengarkan lagu, serta berbelanja di e-commerce. Semua hal tersebut memerlukan pulsa dan jaringan internet yang memadai agar tidak mengganggu kelancaran ketika berselancar di internet.
Indosat termasuk operator yang menawarkan fasilitas transfer pulsa. Indosat atau Indosat Ooredoo merupakan perusahaan penyedia jasa layanan telekomunikasi dan jaringan telekomunikasi di Indonesia. Layanannya ada yang prabayar dan pasca bayar dengan IM3 Ooredoo. Ada juga layanan multimedia, seperti internet dan komunikasi data, yakni MIDI: Multimedia, Internet & Data Communication Service.
Dalam catatan Link Aja, hingga kuartal 4 pada 2020 lalu, jumlah pelanggan Indosat mencapai 60,3 juta pelanggan di seluruh Indonesia.
Sebelum mengatahui cara transfer pulsa Indosat Ooredoo, ada baiknya untuk memahami persyaratan yang harus dipenuhi oleh pelanggan Indosat ketika melakukan transfer pulsa. Berikut syarat melakukan transfer pulsa Indosat:
- Baik pengirim maupun penerima harus berada dalam masa aktif, kecuali Matrix Ooredoo Auto.
- Penambahan masa aktif kepada penerima tidak akan mengusik masa aktif pengirim.
- Masa aktif transfer pulsa akan mengambil masa aktif terpanjang dengan maksimal 45 hari penambahan masa aktif.
- Penerima pulsa juga akan memperoleh tambahan masa tenggang selama 30 hari, kecuali Matrix Ooredoo Auto.
- Pengirim pulsa wajib memiliki pulsa tersisa sekurang-kurangnya Rp 5.000 setelah melakukan transfer dan setelah dipotong biaya kirim.
- Nominal pulsa yang terkirim akan dialokasikan ke pulsa utama penerima, sehingga tidak akan hilang ketika penerima melakukan perpindahan paket.
- Berlaku untuk pelanggan prabayar Mentari Ooredoo, IM3 Ooredoo, Matrix Ooredoo sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
- Untuk melakukan transfer pulsa pengirim akan dikenakan Rp 600 yang akan terpotong dari pulsa utama.
Cara Transfer Pulsa Indosat
Ada dua cara melakukan transfer pulsa Indosat Ooredoo, berikut caranya:
- Transfer pulsa Indosat melalui SMS
Buka aplikasi SMS pada posel Anda, Ketik SMS dengan format TP (spasi) nomor tujuan (spasi) nominal. Selanjutnya, kirim pesan tersebut ke 151. Nanti, akan muncul konfirmasi token. Kirim SMS OK.
- Transfer pulsa Indosat melalui menu panggilan
Buka menu panggilan pada ponsel Anda. Untuk pengguna IM3 Ooredoo dan Mentari Ooredoo, tekan *123*7*2*3*1#. Sementara untuk pengguna Indosat Pascabayar (Matrix Ooredoo Auto), tekan *123*7*1*6*1#. Kemudian, tekan tombol panggil atau call. Selanjutnya, Anda tinggal mengikuti petunjuk yang muncul di layar ponsel.
Cara Transfer Pulsa Telkomsel
Selain Indosat, operator lain yang juga menyediakan fitur transfer pulsa adalah Telkomsel. Perusahaan operator telekomunikai seluler ini menawarkan dua cara untuk melakukan transfer pulsa yang berlaku untuk semua kartu Telkomsel, yakni Simpati, Halo, dan Kartu AS.
Mengutip laman resminya, berikut cara melakukan transfer pulsa Telkomsel:
- Transfer pulsa Telkomsel melalui aplikasi MyTelkomsel:
Buka aplikasi MyTelkomsel, lalu akses menu Hadiah. Masukkan nomor tujuan transfer pulsa dan pilih Transfer Pulsa. Pilih metode pembayaran yang Anda inginkan. Masukkan kode OTP, dan terima notifikasi transaksi.
- Transfer pulsa Telkomsel melalui UMB:
Buka menu panggilan pada ponsel Anda, lalu Ketik *858# dan tekan Panggilan. Pilih nomor '1' untuk opsi Transfer Pulsa. Selanjutnya, masukkan nomor penerima dan nominal yang diinginkan.
Selain fitur transfer pulsa, ada keuntungan lebih yang bisa diperoleh pengguna Telkomsel. Saat ini, Telkomsel telah menggelar jaringan internet generasi kelima alias 5G. Layanan ini tersedia di sembilan kota, dan paket ditawarkan mulai dari Rp 26.000 hingga Rp 900.000.
Di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek), layanan 5G Telkomsel tersedia di enam wilayah yakni Kelapa Gading, Pondok Indah, Pantai Indah Kapuk (PIK), BSD, Widya Chandra, dan Alam Sutera.
Untuk dapat mengakses layanan 5G Telkomsel, ada empat hal yang harus diperhatikan, yaitu:
- Menggunakan kartu bertipe uSIM atau kartu SIM 4G.
- Berada di lokasi yang sudah terlayani jaringan Telkomsel 5G.
- Menggunakan ponsel pintar (smartphone)yang mendukung jaringan dan layanan Telkomsel 5G seperti Oppo Reno 5, Huawei Mate 40, Vivo X60 dan Vivo X60 Pro. Selain itu, memastikan fitur 5G pada perangkat aktif.
- Mengaktifkan fitur 5G pada nomor ponsel. Pelanggan dapat mengirim formulir registrasi aktivasi fitur 5G untuk nomor ponsel melalui telkomsel.com/5G.